- Lionel Messi menyampaikan kekecewaan saat ditundanya laga Brasil vs Argentina.
- Messi menyesalkan tidak adanya informasi sebelum laga berjalan padahal mereka sudah tiga hari di Brasil.
- Laga tersebut ditunda lantaran adanya dugaan kebohongan sejumlah pemain Argentina terkait protokol kesehatan.
SKOR.id - Kapten Argentina, Lionel Messi, mengutarakan kekecewaannya saat pertandingan kontra Brasil dihentikan.
Laga Brasil vs Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2022 yang dihelat pada Senin (6/9/2021) dini hari WIB sejatinya berjalan seperti biasa, setidaknya sampai menit keenam.
Namun, tidak lama setelah itu sejumlah pihak berwajib, yakni dinas kesehatan Brasil memasuki lapangan di Corinthians Arena.
Mereka ingin menangkap dan mendeportasi empat pemain Argentina yang diduga memalsukan data terkait protokol kesehatan.
Pihak kesehatan Brasil menganggap empat pemain Argentina yang bermain di klub-klub Liga Inggris berbohong tentang karantina dan asal mereka.
Pemain-pemain Tim Tango yang berasal dari Liga Inggris ada empat, yakni Emiliano Martinez, Cristian Romero, Giovani Lo Celso, dan Emiliano Buendia.
Di tengah-tengah kericuhan tersebut, Lionel Messi sempat melontarkan kalimat yang menunjukkan kekecewaannya.
"Kami sudah tiga hari di sini. Mengapa mereka menunggu pertandingan dimulai? Mengapa tidak mengingatkan hal ini sebelumnya atau saat di hotel?" ucap Messi dilansir Marca.
"Mereka bisa menjelaskan ini (sebelumnya) dan itu akan dipelajari. Sekarang seluruh dunia menyaksikan," imbuh sang kapten.
Hingga saat ini belum ada kepastian kapan pertandingan dua tim raksasa Amerika Latin itu bakal dilanjutkan.
Darah Indonesia Kembali Cetak Gol di Derbi Osaka, Kali Ini Giliran Sang Saudara Kembar https://t.co/6DpmM4oFdm— SKOR.id (@skorindonesia) September 5, 2021
Berita Piala Dunia Lainnya:
Pikirkan Nasib Pemain, Sergio Busquets Tolak Wacana Piala Dunia Digelar Tiap 2 Tahun