- LeBron James mengenakan masker ungu selama latihan bersama LA Lakers.
- Tindakan tersebut demi keselamatan di tengah pandemi Covid-19 sesuai aturan NBA.
- LeBron James dan LA Lakers akan terbang ke Disney World pada Kamis (9/7/2020).
SKOR.id - LeBron James tampil beda ketika latihan bersama LA Lakers pada Selasa (7/7/2020). Ia mengenakan masker kain ungu.
Tindakan tak biasa itu dilakukan King James--sapaan akrabnya--sesuai arahan NBA.
Aksi James pun direkam oleh ESPN dengan durasi 44 detik. Dari video tersebut bisa dilihat pemain dengan empat predikat Most Valuable Player (MVP) NBA ini sama sekali tak terganggu.
"LeBron James sedang latihan bersama Lakers di kamp mereka sambil mengenakan masker demi keselamatan (dari Covid-19)," tulis ESPN.
James sempat melepas jersey latihan yang dikenakannya, tapi masker tak pernah meninggalkan separuh wajahnya selama latihan.
Aksi mengenakan masker ini bukan hanya dilakukan James, tapi seluruh seluruh anggota LA Lakers yang berada di lapangan. Ini adalah sesuai aturan protokol kesehatan NBA.
Dalam persiapan menuju lanjutan kompetisi NBA 2019-2020, setiap klub harus tetap menjalankan protokol kesehatan untuk mengantisipasi Covid-19.
LA Lakers sebagai pemuncak klasemen wilayah barat akan terbang ke Walt Disney World Resort di Orlando, Florida, pada Kamis (9/7/2020).
Sedangkan kegiatan LeBron James bukan cuma latihan bareng Lakers. Bulan lalu, pemain 35 tahun ini tertangkap kamera tengah mengikuti kontes dunk bersama para bintang NBA lainnya, seperti Ben Simmons dari Philadelphia 76ers.
Selama masa pandemi Covid-19, James juga bukan cuma fokus mempersiapkan lanjutan liga NBA 2019-2020, tetapi aktif pula dalam kegiatan anti-rasialisme.
James adalah satu dari sebagian besar pebasket NBA yang mengecam tindakan brutal polisi berkulit putih Minnesota yang menyebabkan kematian warga kulit hitam bernama George Floyd.
Menurut rencana, NBA beserta semua pemain termasuk James akan menggelar kampanye kesetaraan ras saat liga berlanjut.
Liga lanjutan NBA 2019-2020 akan dimulai pada 30 Juli secara tertutup tanpa penonton dengan standar kesehatan super ketat dan direncanakan berakhir pada 13 Oktober mendatang.
Nantinya para pemain, termasuk LeBron James, akan mengenakan jersi bertuliskan protes terhadap aksi rasisme yang masih merebak serta harapan untuk masa depan kehidupan sosial di Amerika Serikat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, Youtube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rafael Nadal Pilih Tampil dalam Madrid Open 2020 daripada US Open 2020https://t.co/9NvrloTpZt— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 8, 2020
Berita NBA Lainnya:
Empat Bulan Absen, Ben Simmons Pamer Aksi Slam Dunk bersama LeBron James
NBA Mengusung Isu Kesetaraan Ras Kala Kompetisi Kembali Dimulai