- Kyrie Irving akhirnya kembali berlatih bersama Brooklyn Nets.
- Fans menantikan aksi trio Nets yang sudah lama tidak komplet.
- Musim lalu, trio Nets jarang tampil bersama karena cedera yang bergantian menghinggapi mereka.
SKOR.id - Setelah tak lagi dibekukan Brooklyn Nets dan menjalani karantina Covid-19, Kyrie Irving terlihat kembali berlatih pada Kamis (30/12/2021) WIB.
Dengan demikian, Trio Nets yang terdiri dari Kyrie Irving-Kevin Durant-James Harden, bisa kembali memperkuat klub tersebut.
Kali terakhir ketiganya tampil bersama pada game pertama Semifinal Wilayah Timur NBA 2020-2021 kontra Milwaukee Bucks.
Kolaborasi ketiga bintang tersebut di lapangan jelas sangat dinanti oleh penggemar basket dunia, khususnya fans Brooklyn Nets.
Bukan karena Irving belum turun ke lapangan, musim ini, ketiganya juga sangat jarang tampil bersama pada NBA 2020-2021.
Mereka hanya meramaikan delapan laga di fase reguler dan enam di babak playoff karena bergantian mengalami cedera.
Dahaga fans melihat aksi ketiganya secara bersamaan semakin panjang lantaran Nets sempat membekukan status Irving, musim ini.
Penyebabnya, penolakan sang pemain terhadap program vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan NBA guna meminimalisasi penyebaran virus.
Akibat pembekuan yang dilakukan Nets, Irving tak dapat memperkuat timnya pada laga kandang di Barclays Arena, Brooklyn, New York.
Otoritas negara bagian New York bersikukuh pada pendirian tidak membolehkan individu tanpa vaksin beraktivitas dalam ruangan.
Menariknya, pembekuan tak membuat Irving mengalah. Sebaliknya, Nets lah yang mengalah dengan kembali memasukkannya ke tim.
Tapi, Irving hanya bisa turun pada laga tandang Nets. Itu pun di wilayah yang membolehkan orang tak divaksin beraktivitas di ruangan.
Eks pemain Cleveland Cavaliers itu mengaku senang bisa kembali berlatih dan siap membantu Nets meraih gelar juara NBA 2021-2022.
"Saya mengerti keputusan Nets dan menghormatinya. Kini, saya harus evaluasi dan melihat dari sudut pandang tim maupun rekan setim," ujarnya.
"Saya benar-benar berempati dan mengerti pilihan mereka untuk mengatakan jika saya harus divaksinasi agar bisa berpartisipasi penuh," imbuhnya.
View this post on Instagram
Berita Basket Lainnya:
Hasil NBA 2021-2022: Ja Morant Cetak 41 Poin, Memphis Grizzlies Tumbangkan LA Lakers