- Kylian Mbappe tak berencana meninggalkan PSG meski rumor transfer soal dirinya terus berembus kencang.
- Penyerang 21 tahun ini bertekad kembali membawa trofi bersama PSG.
- Setelah mengamankan titel Liga Prancis, Mbappe berpeluang menambah gelar Coupe de France dan Coupe de la Ligue, serta masih tampil di Liga Champions.
SKOR.id - Kylian Mbappe belum akan menanggalkan jersey Paris Saint-Germain (PSG) musim depan. Ia berjanji tetap di Parc des Princes apa pun yang terjdi.
Mbappe, yang meraih Piala Dunia 2018 bersama tim nasional Prancis, termasuk salah satu pemain yang paling sering diberitakan di bursa transfer.
Real Madrid diklaim sebagai peminat terkuat Mbappe, tapi eks pilar AS Monaco ini memastikan tetap membela PSG musim 2020-2021.
"Saya di sini. Saya berada di proyek ini untuk tahun keempat," ucap Mbappe kepada beIN Sports.
"Tahun ke-50 klub adalah tahun yang penting untuk tim, suporter, semua orang, jadi saya akan berada di sana apa pun yang terjadi. Saya akan berusaha membawa kembali trofi bersama tim dan memberikan yang terbaik."
Kylian Mbappe bergabung dengan PSG dari Monaco pada 2017 dengan kesepakatan awal sebagai pinjaman dan kemudian berstatus permanen dengan mahar 180 juta euro (sekitar Rp3,04 triliun).
Pemain 21 tahun ini mengemas 30 gol di semua kompetisi musim ini, sebelum Liga Prancis dihentikan karena pandemi virus corona dan PSG dikukuhkan sebagai kampiun.
Usai mempertahankan gelar liga, Kylian Mbappe berpeluang membawa PSG menambah trofi lainnya setelah tim Thomas Tuchel akan tampil di final Coupe de France dan Coupe de la Ligue.
Mereka juga masih akan bertanding di perempatfinal Liga Champions usai menyingkirkan Borussia Dortmund di babak sebelumnya.
Paris Saint-Germain akan menghadapi tim kejutan asal Liga Italia, Atalanta, di babak delapan besar yang bakal dihelat di Lisabon, Portugal, dengan sistem gugur satu pertandingan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dapat Dukungan, Arteta Justru Sebut Fan Arsenal Salah Persepsihttps://t.co/99SZPwEfz8— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 22, 2020
Berita PSG Lainnya:
PSG Siapkan Uji Coba, Neymar Takut Dapat Cedera
PSG Cetak 16 Gol dalam 2 Pemanasan ke Liga Champions