- Timnas Korea Selatan U-23 akan menantang Timnas Arab Saudi U-23 di babak final Piala Asia U-23.
- Kim Dae-Won dan Lee Dong-Kyeong sumbang masing-masing satu gol ke gawang Timnas Australia U-23.
- Korea Selatan juga dapatkan tiket menuju Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang.
SKOR.id - Timnas Korea Selatan U-23 berhasil menang dua gol tanpa balas saat melawan Timnas Australia U-23 pada semifinal Piala Asia U-23, Rabu (22/1/2020).
Bertempat di Stadion Thammasat, Rangsit, Thailand, pertandingan ini akan menentukan lawan Timnas Arab Saudi U-23 di babak final.
Selain itu, Korea Selatan juga berhak mendapat satu tiket untuk tampil pada Olimpiade 2020.
Baca Juga: Rekrut Reinier, Real Madrid Era Ronaldo dan Robinho Kembali Lagi
Jalannya Pertandingan
Korea Selatan dan Australia sama-sama bermain terbuka sejak awal laga berjalan.
Menit ke-23, Trent Buhagiar hampir buka keunggulan bagi Australia, jika berhasil memanfaatkan kesalahan lini belakang Korea Selatan.
Semenit setelahnya, Oh Se-Hun juga hampir mencetak gol andai tendangannya tidak mengenai mistar gawang.
Akhir babak pertama, Kim Dae-Won hampir saja mencetak gol cantik setelah melewati beberapa penjagaan pemain Australia, namun tendangannya masih melebar.
Hingga babak pertama, belum ada gol tercipta untuk kedua tim.
Baca Juga: 3 Kejutan Arab Saudi, Wakil Asia Kedua di Olimpiade Tokyo 2020
Menit ke-51, skema permainan terbuka sempat memberikan kesempatan bagi Jeong Tae-Wook dan Kim Dong-Hyun namun gagal dikonversi menjadi gol.
Lima menit berselang, Lee You-Hyeon lepaskan tembakan yang membentur mistar gawang.
Bola muntahan dimanfaatkan oleh Kim Dae-Won untuk membobol gawang Australia. Korea Selatan memimpin satu gol.
Menit ke-74, Lee Dong-Kyeong hampir catatkan nama di papan skor andai eksekusi tendangan bebasnya tidak melebar.
Dua menit setelahnya, Dong-Keyong benar-benar catatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan kesalahan umpan bek Australia.
Gol Lee Dong-Kyeong menjadi penentu kemenangan Korea Selatan pada laga ini.
Baca Juga: Arab Saudi Melaju ke Final Piala Asia U-23 dan Olimpiade 2020
Lolos ke Olimpiade 2020.
Sebagai finalis Piala Asia U-23 2020, Korea Selatan berhak untuk menjadi wakil Asia di ajang Olimpiade 2020.
Pasalnya, wakil Asia pada cabang olahraga sepak bola diambil dari kompetisi ini.
Korea Selatan menjadi wakil ketiga setelah Arab Saudi yang sudah lolos terlebih dahulu dan Jepang sebagai tuan rumah.
Sedangkan Uzbekistan dan Australia akan merebutkan satu tiket tersisa dan menyabet status juara ketiga.