- Presiden Barcelona, Joan Laporta, meminta keringanan dari Liga Spanyol agar kontrak Lionel Messi dapat diperbarui.
- Keringanan tersebut karena Barcelona kini terkendala dengan batas gaji pemain.
- Joan Laporta mengonfirmasi kesepakatan kontrak Lionel Messi berjalan dengan baik.
SKOR.id - Presiden Barcelona, Joan Laporta, meminta keringanan kepada Liga Spanyol terkait situasi kontrak Lionel Messi yang tak kunjung terselesaikan.
Barcelona saat ini terbentur dengan aturan anyar Liga Spanyol atau La Liga mengenai batas gaji pemain.
Tim Blaugrana tidak dapat memperbarui kontrak Lionel Messi serta mendaftarkan empat pemain anyar mereka karena gaji para pemain yang telah melebihi batas.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Mereka mendatangkan Emerson Royal, Sergio Agureo, Eric Garcia, serta Memphis Depay pada musim panas. Tetapi untuk menyodorkan kontrak mereka harus menjual beberapa pemain.
Joan Laporta berharap La Liga lebih fleksibel dalam menangani kasus timnya saat ini.
"Kami ingin lebih banyak fleksibilitas dari La Liga jika memungkinkan, seperti yang dilakukan liga lain untuk tim," kata Joan Laporta.
Barcelona terancam tidak dapat mendaftarkan empat pemain anyar mereka untuk kompetisi musim depan.
Sementara itu, klub harus segera menyerahkan daftar pemain paling lambat pada awal September untuk berkompetisi hingga Januari 2022.
Di sisi lain, Laporta juga mengomentari situasi kontrak Messi yang saat ini berstatus tanpa klub.
Orang nomor satu di Barcelona tersebut menekankan bahwa situasi kontrak Lionel Messi berjalan lancar.
"Terkait rencana kontrak Messi, berjalan dengan baik. Kami mencoba menyelesaikan masalah yang perlu diselesaikan."
"Mereka penting, tapi kami melanjutkan ini," Joan Laporta menambahkan.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Ingin Satu Tim Lagi, Olivier Giroud Ajak Hakim Ziyech Gabung AC Milan https://t.co/2byDkJlAw8— SKOR.id (@skorindonesia) August 3, 2021
Berita Barcelona lainnya:
VIDEO: Mengintip Latihan Perdana Dani Alves Baru di Barcelona
VIDEO: Emerson Royal Siap Berikan yang Terbaik untuk Barcelona