- Barcelona siap jual Ousmane Dembele pada musim panas mendatang.
- Ousmane Dembele belum mau menandatangani kontrak barunya di Barcelona.
- Juventus sudah berancang-ancang untuk mendapatkan Ousmane Dembele.
SKOR.id - Barcelona bersiap untuk menjual Ousmane Dembele pada musim panas tahun ini.
Masa depan Ousmane Dembele di Barcelona hingaa kini masih belum ada kejelasan.
Kontrak pemain berusia 23 tahun itu bakal berakhir pada tahun 2022.
Barcelona dilaporkan sudah menawarkan kontrak baru ke Dembele dua pekan yang lalu.
Namun, menurut laporan dari SPORT, Dembele masih belum mau merespons tawaran kontrak dari Barcelona.
Padahal, Barcelona berharap supaya Dembele bisa tetap bertahan di Barcelona lebih lama lagi.
Pasalnya, sejak Barcelona ditangani oleh Ronald Koeman, performa Dembele bisa dibilang terus meningkat.
Melihat kondisi ini, klub berjuluk Blaugrana itu langsung melakukan tindakan.
Barcelona diklaim bakal memasukkan mantan pemain Borussia Dortmund itu ke dalam daftar jual pada musim panas ini jika sang pemain tak merespons perpanjangan tersebut.
Barcelona enggan kehilangan Dembele secara gratis pada 2022.
Untuk itu, Barcelona dikabarkan sudah membanderol Dembele senilai 50-60 juta euro.
Beberapa klub besar pun dikabarkan sudah mengantre untuk mendapatkan tanda tangan Dembele.
Salah satu klub yang kabarnya ngebet mendatangkan Dembele adalah Juventus.
Juventus dan pihak Dembele disebut bakal segera melakukan diskusi dalam waktu dekat.
Bahkan Juventus rela menanti Dembele hingga 2022 supaya bisa didapatkan secara gratis.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Berita Barcelona lainnya:
Ilaix Moriba Siap Berikan Segalanya untuk Barcelona
Tetap Dukung European Super League, Barcelona Kena Sentil Presiden UEFA