- Institusi kepolisian Indonesia perkenalkan tim sepak bola dan voli putra-putri.
- Menpora, Zainudin Amali, apresiasi partisipasi polisi dalam pembinaan olahraga.
- Bhayangkara FC, Bhayangkara Samator, dan PGN Popsivo Polwan ditarget juara.
SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, memuji partisipasi institusi kepolisian dalam pengembangan olahraga di Indonesia.
Itu diungkapkan Zainudin Amali dalam peluncuran tim Bhayangkara FC di Auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Senin (24/2/2020) pagi.
Selain Bhayangkara FC, institusi kepolisian ini juga perkenalkan tim voli, yakni Bhayangkara Samator dan PGN Popsivo Polwan.
Tiga tim ini diumumkan secara bersamaan sebagai bagian dari keseriusan institusi kepolisian dalam membantu perkembangan olahraga Tanah Air.
"Terima kasih kepada Kapolri dan seluruh jajaran kepolisian yang hari ini launching tim, baik tim sepak bola maupun tim bola voli putra dan putri," ucap Zainudin.
Baca Juga: Herman Dzumafo, Usia 40 Tahun, dan Pemain Muda Bhayangkara FC
"Luar biasa partisipasi dari Polri yang sudah sejak lama membantu mengembangkan cabor-cabor, baik untuk pembinaan maupun prestasi," politisi Golkar ini menambahkan.
Menutur Zainuddin, kepedulian polisi pada olahraga selayaknya jadi acuan. Pasalnya, niat polisi dalam prestasi olahraga tak tanggung-tanggung.
Salah satu buktinya, Bhayangkara FC membentuk tim dengan komposisi pemain berlabel bintang tanpa melupakan pembinaan pemain usia muda.
Baca Juga: Jelang Liga 1 2020, Bhayangkara FC Luncurkan Jersey Terbaru
"Pemerintah sangat mengapresiasi dan berterima kasih bapak Kapolri dan Kakorlantas dan seluruh kepolisian karena sudah rela ambil bagian," katanya.
"Partisipasi Polri dalam pembinaan olahraga ini menjadi bagian penting dan sangat dirasakan oleh pemerintah khususnya kami di Kemenpora," ia menambahkan.
Bhayangkara FC, Bhayangkara Samator dan PGN Popsivo Polwan, memasang target tinggi dalam kompetisi musim 2020 yang mereka ikuti.
Baca Juga: Profil Klub Liga 1 2020: Bhayangkara FC, Ujian Skuad Bertabur Bintang
Bhayangkara FC ditargetkan juara Liga 1 2020, sementara Samator dan Popsivo Polwan ingin pertahankan gelar juara Proliga yang diraih pada 2019.
Kehadiran Menpora dan Kapolri dalam perkenalan Bhayangkara FC seanak jadi isyarat juara. Ya, kolaborasi keduanya seakan jadi pertanda kesuksesan.