- Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, sebut timnya lebih unggul dari Atletico Madrid dan Real Madrid.
- Ronald Koeman mendapat suntikan kepercayaan diri untuk perebutan gelar Liga Spanyol.
- Ronald Koeman memperingatkan Barcelona untuk tetap fokus dan rendah hati.
SKOR.id - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengklaim timnya saat ini lebih unggul daripada pesaing mereka untuk gelar Liga Spanyol.
Barcelona kini kembali masuk dalam trek perebutan gelar Liga Spanyol bersama dengan Real Madrid dan Atletico Madrid.
Tim asuhan Ronald Koeman kini ada di posisi ketiga Liga Spanyol dengan Atetletico Madrid dan Real Madrid menempati urutan pertama dan kedua.
Di lima pertandingan terakhir di Liga Spanyol, Blaugrana belum terkalahkan dengan meraih empat kemenangan serta satu kekalahan.
Hasil tersebut membuat Koeman lebih percaya diri untuk perebutan gelar Liga Spanyol.
"Kelihatannya begitu, tetapi kami memiliki pengalaman. Tidak mudah mengikuti ritme dengan kualitas pertandingan ini. Yang terpenting adalah memenangkan pertandingan demi pertandingan," kata Koeman.
Akan tetapi, Koeman tidak memungkiri jika timnya bisa saja mengalami nasib buruk dan menerima kekalahan.
Dirinya tetap meminta skuad Barcelona untuk tetap fokus dan rendah hati.
"Hari ini matahari bersinar, tetapi besok bisa saja hujan turun. Kami harus menjaga energi, rendah hati, dan terus menempuh jalan ini," kata sang pelatih asal Belanda.
"Kami harus fokus daripada melihat yang lain. Semua tim mengalami pasang surut dan tim yang memiliki sedikit penurunan yang memenangkan gelar."
Selanjutnya, Ronald Koeman bakal memimpin Barcelona untuk menghadapi Huesca di Liga Spanyol pada Selasa (16/3/2021) dini hari WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Barcelona lainnya:
Pelatih Barcelona: Perebutan Gelar Liga Spanyol akan Berlangsung hingga Pekan Terakhir
Joan Laporta sudah Bikin Keputusan soal Kontrak Ronald Koeman di Barcelona