- Klub Liga Super Malaysia, Melaka United, kini tengah membidik penyerang Persija Jakarta, Marko Simic.
- Melaka United pernah menggunakan jasa Marko Simic di Liga Super Malaysia tahun 2017.
- Marko Simic menjadi salah satu opsi pemain yang ingin direkrut Melaka United apabila mereka gagal mendatangkan Ivan Lendric.
SKOR.id – Penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic, kini tengah menjadi incaran salah satu klub Liga Super Malaysia, Melaka United.
Simic bakal menjadi bidikan alternatif Melaka United apabila mereka gagal mengamankan tanda tangan penyerang asal Kroasia, Ivan Lendric.
Melaka United bukanlah klub asing bagi Simic. Sebab, keduanya pernah menjalin kebersamaan pada 2017.
Chief Executive Officer (CEO) Melaka United, Datuk Mohd Saiful Mat Sapri, mengatakan, saat ini pihaknya masih menjalin negosiasi secara intensif dengan Lendric.
"Rencana kami mendatangkan Lendric yang berposisi sebagai penyerang akan segera mendapat jawaban dalam satu hingga dua hari ke depan," katanya, dikutip dari Cakap Sukan.
"Untuk saat ini, kami mendapat informasi bahwa klubnya, Zeljenicar, menolak memberi izin kepada Lendric untuk berpindah klub," tutur Saiful.
Mohd Saiful mengatakan, ia juga tengah mengejar Lendric untuk segera memberi kepastian soal kepindahannya menuju Melaka United.
Namun, apabila pihak klub Zeljenicar tak bersedia melepas sang pemain, maka Melaka United akan mengalihkan target perburuan mereka.
Opsi kedua yang menjadi alternatif tim berjulukan Hang Tuah itu bakal mengarah kepada kompatriot Lendric yang kini berstatus sebagai pemain Persija Jakarta, Marko Simic.
Mohd Saiful menyebut, pihaknya juga telah mengajukan tawaran untuk menggaet bomber berusia 33 tahun itu dengan status pinjaman.
"Kami sudah menghubungi klubnya, Persija Jakarta, mengenai keinginan kami untuk mendatangkan striker produktif ini," katanya.
"Mereka sepakat dengan usulan ini dan yang bisa saya sampaikan adalah pembahasan ini juga akan diputuskan dalam waktu dekat setelah urusan mendapatkan jasa Lendric berhasil atau sebaliknya," tutur Saiful.
Selama Simic memperkuat Melaka United pada tahun 2017 silam, ia sukses menyumbangkan sembilan gol dari total sembilan penampilan.
Semusim berselang, Simic menjadi predator gol baru di pentas kompetisi sepak bola Indonesia setelah mencatatkan 47 gol dari 64 pertandingan bersama Persija di tahun 2018.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persija Jakarta lainnya:
Sembuh dari Cedera, Kiper Timnas U-19 Indonesia Gabung Latihan Persija
Sandi Sute Resmi Buka Akademi Sepak Bola dan Disambut Baik Keluarga Persija
Cerita Juru Masak Persija Menyiapkan Asupan Makan Pasukan Macan Kemayoran