- Kekosongan bangku stadion juga akan mewarnai kembalinya Liga Inggris yang sebelumnya tertunda.
- Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Corona yang sampai saat ini masih memengaruhi aktivitas warga Inggris.
- Oleh sebab itu salah satu klub kontestan Liga Inggris, Brighton and Hove Albion, akan mengisi bangku stadion yang kosong dengan kardus bergambar para suporternya.
SKOR.id - Liga Inggris akan segera kembali pasca tertunda selama lebih dari dua bulan akibat wabah virus Corona.
Pertandingan perdana Liga Inggris saat kembali akan mempertemukan empat tim dalam dua partai pada Rabu (17/6/2020) waktu setempat.
Akan tetapi kembalinya Liga Inggris harus dibarengi dengan aturan ketat soal kesehatan para pemainnya.
Hal itu disebabkan oleh situasi Inggris saat ini yang meski kompetisinya sudah diperbolehkan untuk berlanjut tetapi masih terdampak wabah virus Corona.
Keadaan tersebut membuat laga0laga lanjutan Liga Inggris nantinya akan dilangsungkan tanpa penonton sebagai pencegahan penyebaran pandemi Covid-19.
Menyiasati kondisi tersebut salah satu klub Liga Inggris, Brighton and Hove Albion berusaha mengikuti jejak tim-tim liga yang telah melanjutkan kompetisi terlebih dahulu.
Brighton akan mengikuti jejak Borussia Monchengladbach dan tim-tim Liga Austria yang akan mengisi bangku stadion kosongnya dengan kardus bergambar para suporternya.
Klub telah menawarkan kepada para suporternya untuk bisa memesan gambar dirinya atau siapapun yang diinginkan untuk dipajang di bangku stadion sewaktu tim bertanding.
Tim berjulukan The Seagulls tersebut mematok harga 20 pounds atau sekitar Rp355 ribu per kardus kepada para fansnya.
Hal tersebut ternyata disambut positif dan justru membuat para fans ingin mengenang sosok suporter yang telah tiada.
"Banyak dari suporter yang kemudian memesan gambar dari keluarga maupun kenalan yang juga sesama fans Brighton," ujar CEO Brighton, Paul Barber.
"Misalnya gambar sang ayah yang dahulu sering mengajak anaknya menonton pertandingan Brighton secara langsung di stadion," ucapnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Diego Simeone Akui Tak Bisa Duetkan Alvaro Morata dan Diego Costa di Lini Depanhttps://t.co/1R0zHWGH1S— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 13, 2020
Berita Liga Inggris lainnya:
Rio Ferdinand: Manchester United Harus Finis di 4 Besar Liga Inggris