- Rangkaian pertandingan PUBG Mobile Valkyrie Battleground (PMVB) Season 1 telah usai pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat.
- Hasilnya ONIC Axe tampil sempurna dengan berhasil merebut tahta klasemen sementara dari Alter Ego Dione.
- ONIC Axe mampu melesat naik untuk menggeser Alter Ego Dione yang kini berada di peringkat kedua dengan hanya terpaut 13 poin saja.
SKOR.id - Rangkaian pertandingan PUBG Mobile Valkyrie Battleground (PMVB) Season 1 telah usai pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat.
Hasilnya ONIC Axe tampil sempurna dengan berhasil merebut tahta klasemen sementara dari Alter Ego Dione.
ONIC Axe pada hari kedua pekan pertama tersebut berhasil mengamankan 2 kali WWCD untuk bisa naik ke puncak klasemen.
WWCD dari ONIC Axe tersebut didapatkan pada map kedua dan map keempat dengan mengumpulkan total kill poin sebanyak 30 kill dalam dua map itu saja.
Tak ayal ONIC Axe mampu melesat naik untuk menggeser Alter Ego Dione yang kini berada di peringkat kedua dengan hanya terpaut 13 poin saja.
ONIC Axe di puncak mengoleksi 158 total poin, sedangkan Alter Ego Dione mengoleksi 145 total poin.
Kejutan justru hadir dari Unfaedah yang merangsek ke peringkat ketiga klasemen.
Unfaedah yang pada hari pertama mendapatkan satu kali WWCD, pada hari kedua ini menambah koleksi WWCD-nya di PMVB Season 1 usai kembali mendapatkan 2 kali WWCD.
Berkat raihan tersebut Unfaedah menggeser dominasi Dewa United Lynx ke posisi keempat klasemen.
Dan salah satu tim unggulan, Bigetron Ace juga perlahan menemukan tempo permainan terbaiknya.
Dimana pada hari kedua PMVB Season 1 mereka berhasil membuka hari dengan mengamankan 1 WWCD.
Sehingga kini mereka menempati peringkat kelima dengan koleksi 96 total poin.
View this post on Instagram
Berita Esport lainnya:
Klasemen PMVB Season 1 Pekan Perdana Hari Pertama: Alter Ego Dione di Pucuk
Harapan Dewa United Kyle Terhadap Skena Kompetitif PUBG Mobile Ladies