- PUBG Pro League Indonesia (PMPL ID) Spring 2022 hari keempat pekan ketiga telah selesai.
- Hari keempat pekan ketiga yang diselenggarakan pada hari Sabtu (9/4/2022) ini memperlihatkan pertandingan yang menarik.
- Hasilnya RRQ Ryu dan NFT berhasil naik peringkat di peringkat kedua dan ketiga.
SKOR.id - PUBG Pro League Indonesia (PMPL ID) Spring 2022 hari keempat pekan ketiga telah selesai.
Hari keempat pekan ketiga yang diselenggarakan pada hari Sabtu (9/4/2022) ini memperlihatkan pertandingan yang menarik.
Genesis Dogma Esports berhasil mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner (WWCD) yang pertama.
Di map erangel game kedua RRQ Ryu yang masih utuh dengan empat pemainnya sampai akhir pertandingan mendapatkan WWCD.
Selanjutnya ada Geek Fam yang berhasil meratakan tim-tim lain dan mendapatkan WWCD di pertandingan ketiga.
Sementara itu di pertandingan keempat NFT Esports berhasil memperlihatkan konsistensi mereka di turnamen 2022 PMPL ID Spring Split dan merebut WWCD dari BOOM Esports.
Pertandingan terakhir ditutup dengan baik oleh ONIC Esports.
Meski hanya tersisa satu pemain saja yakni ONIC Nikk namun ia mampu melibas dua tim lainnya di menit-menit terakhir sehingga mendapatkan WWCD untuk mereka.
Hasilnya Z1 masih bisa menduduki puncak klasemen sementara dengan 158 poin.
Sedangkan RRQ Ryu meningkat pesat berada di posisi kedua dengan 152 poin disusul oleh NFT Esports yang naik satu peringkat ke posisi ketiga dengan 150 poin.
EVOS Reborn yang sebelumnya berada di posisi kedua harus turun ke posisi keempat dengan 144 poin.
Selanjutnya diposisi kelima ada Skylight Gaming dengan 143 poin.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Dua Tim PUBG Mobile Ini Punya Perbedaan Latihan Saat Ramadhan
Senjata Underrated PUBG Mobile Menurut Genesis Dogma NiciL