- Ada dua laga Liga Italia yang dihelat malam tadi.
- Laga Inter Milan lawan Sassuolo harus ditunda karena Covid-19.
- Crotone dan Cagliari makin terpuruk.
SKOR.id - Berikut ini hasil lengkap dan klasemen Liga Italia sampai Minggu (21/3/2021) pagi WIB.
Ada dua laga giornata ke-28 Serie A yang dihelat malam tadi.
Sebenarnya ada tiga, akan tetapi pertandingan Inter Milan kontra Sassuolo harus ditunda karena merebaknya kasus Covid-19 di tubuh Inter.
Dua laga lain mempertemukan empat tim yang berjuang menghindari dedradasi.
Semua tampak indah bagi tim juru kunci, Crotone, saat sempat unggul 2-0 lawan Bologna sampai jeda babak.
Akan tetapi, Bologna melakukan comeback luar biasa dan memenangi laga 3-2.
Hasil ini membawa Bologna naik ke peringkat ke-10, sedangkan Crotone makin tenggelam di dasar klasemen dengan 15 angka, delapan poin dari zona aman.
Di tempat lain, ada Spezia yang menang tipis 2-1 saat menjamu Cagliari.
Spezia menjauhi zona merah dan kini ada di posisi ke-15 dengan 29 poin, sedangkan Cagliari ada di pos ke-18 alias zona degradasi dengan 22 poin, satu angka dari zona aman.
Hasil Liga Italia Sabtu (20/3/2021) dan Minggu dini hari:
Crotone 2-3 Bologna
Gol: Junior Messias 32', Simeon Nwankwo 40' pen - Adama Soumaoro 62', Jerdy Schouten 70', Andreas Skov Olsen 84'
Spezia 2-1 Cagliari
Gol: Roberto Piccoli 49', Giulio Maggiore 80' - Gaston Pereiro 83'
Inter Milan vs Sassuolo (ditunda)
Klasemen sementara Liga Italia:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 PEMAIN INDONESIA PALING DIFAVORITKAN BERMAIN DI J.LEAGUE
Polling ini dilakukan https://t.co/XyDNa2p6Ld sebagai mitra resmi J.League di Indonesia bersama dengan 10 media besar lainnya di Indonesia
Apakah ada pemain favorit Skorer?
Simak selengkapnya: https://t.co/L1rB9sBPJN pic.twitter.com/pxRjK0lbNO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 20, 2021
Berita Liga Italia Lainnya:
Andrea Pirlo: Tugas Kami Saat Ini Memberikan Tekanan kepada Inter Milan
Alasan Cristiano Ronaldo Masih Bergembira di Juventus Musim Ini