- AC Milan mengintip Liga Europa usai mengalahkan Parma, 3-1, di San Siro, Kamis (15/7/2020) waktu setempat.
- Mereka kini membukukan nilai yang sama dengan Napoli yang duduk di peringkat keenam klasemen Liga Italia.
- Sementara, Lazio menuai skor 0-0 lawan Udinese naik ke peringkat ketiga karena Inter Milan belum memainkan laga lawan SPAL.
SKOR.id – AC Milan masih melanjutkan kedigdayaan hingga pekan ke-33 Liga Italia. Asa kembali ke zona Eropa membesar selepas menundukkan Parma, 3-1, di San Siro, Kamis (15/7/2020) waktu setempat.
Saat ini pasukan Stefano Pioli memiliki poin yang sama, 53, dengan Napoli yang duduk di peringkat keenam atau tim terakhir yang berhak menuju kancah Eropa.
I Partenopei sendiri harus puas menuai skor 1-1 lawan Bologna. Sinyal pelemahan mulai terlihat dari kubu Napoli.
Sementara itu, Juventus masih bercokol di puncak klasemen hanya saja selisih poin dengan rivalnya menyusut lantaran gagal mencuri kemenangan di Sassuolo. Kedua tim bermain imbang 3-3.
Akibat hasil tersebut, antara si Nyonya Tua dengan Atalanta, selaku runner-up, hanya berjarak tujuh poin.
Lazio kembali menyodok ke tiga besar meski mandul kala bertandang ke markas Udinese. Ciro Immobile tak mampu memberikan gol kemenangan sehingga timnya mencatatkan skor 0-0.
Sekarang anak buah Simone Inzaghi berharap Inter Milan tergelincir dalam kunjung ke Stadion Paolo Mazza, kandang SPAL, Jumat (17/7/2020) dini hari nanti, agar posisi mereka tak tergeser lagi.
Musuh bebuyutan Lazio, AS Roma nyaman di peringkat kelima usai menundukkan Hellas Verona, 2-1.
Genoa terbebas dari jerat degradasi Liga Italia sejenak lantaran Lecce dihempas, 1-3, oleh Fiorentina. I Rossoblu mesti memanfaatkan momentum ini dengan memenangi duel versus Torino.
Satu kaki Brescia dan SPAL berada di Seri B akibat selisih dengan zona aman yang makin melebar. Brescia jadi bulan-bulanan Atalanta, 2-6.
Berikut ini adalah klasemen sementara Liga Italia:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Maurizio Sarri Tuntut Ini dari Juventus Usai Ditahan Sassuolohttps://t.co/qTBURyb4Us— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 16, 2020
Berita Liga Italia Lainnya: