- Indonesian Football e-League Liga 2 2021 telah melewati pekan ketiga kompetisinya.
- 14 kontestan telah berlaga dalam dua hari gelaran pekan ketiga pada 19-20 Juni 2021.
- PSIM Yogyakarta berhasil menyalip Persis Solo yang dua kali tersandung oleh dua lawan yang berbeda.
SKOR.id - Posisi klasemen sementara IFeL Liga 2 2021 usai pekan ketiga.
Pekan ketiga Indonesian Football e-League (IFeL) Liga 2 2021 telah selesai digelar.
Total, 28 pertandingan telah tersaji selama dua hari gelaran pekan ketiga pada, 19-20 Juni 2021.
PSIM Yogyakarta berhasil menampilkan performa maksimalnya pada pekan ketiga ini.
Pemain PSIM, Andika "DK" Adnan Husaini, berhasil mengoleksi 10 poin dari empat pertandingan kontra Semen Padang FC dan Persekat Tegal.
DK sempat ditahan imbang 3-3 oleh Semen Padang FC pada leg pertama yang berhasil ditumbangkan pada leg kedua dengan skor 7-3.
Saat menghadapi Persekat, DK tak ingin menyia-nyiakan kesempata dan langsung menundukkan tim berjulukan Laskar Ki Gede Sebayu tersebut dengan skor 2-1 dan 3-2.
Hasil tersebut membuat PSIM berhasil memuncaki klasemen sementara setelah sukses melengserkan penguasa sebelumnya, Persis Solo.
Persis harus rela turun peringkat setelah dua kali tersandung oleh lawan-lawannya.
Pilot Persis, Puspamba "Baim" Ibrahim, dua kali harus kehilangan poin penting dari Dewa United FC dan Semen Padang FC.
Kala menghadapi Dewa United FC, Persis sempat kalah 3-4 sebelum akhirnya membalas di leg kedua dengan skor 8-2.
View this post on Instagram
Kemudian pada laga menghadapi Semen Padang, diluar dugaan Kabau Sirah berhasil menahan imbang Persis dengan skor 2-2.
Beruntung, Baim berhasil bangkit dan menggondol tiga poin di leg kedua setelah menang dengan skor 6-1.
Tim lain yang juga berhasil menampilkan performa optimal pada pekan ketiga ini adalah Kalteng Putra.
Tim yang diwakili oleh Eky Ramadhan Diharja ini berhasil melompati dua tim sekaligus.
Kedua tim tersebut adalah KS Tiga Naga dan PSG Pati yang membuat Kalteng Putra kini ada di peringkat ketiga.
Hasil tersebut didapat setelah Eky berhasil mengantongi 10 poin dari dua duelnya kontra Perserang Banten dan Persekat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil IFeL Liga 2 2021 Hari Kedua Pekan Ketiga: PSIM Geser Persis dari Puncak Klasemen Sementara https://t.co/r7BnsFTkSu— SKOR.id (@skorindonesia) June 20, 2021
Berita IFeL Liga 2 2021 lainnya:
Hasil IFeL Liga 2 2021 Hari Kedua Pekan Ketiga: PSIM Geser Persis dari Puncak Klasemen Sementara
Hasil IFeL Liga 2 2021 Hari Pertama Pekan Ketiga: PSIM Pepet Persis