- Striker anyar PSS Sleman, Mychell Chagas menceritakan bahwa ia sering menonton anime Captain Tsubasa sewaktu kecil.
- Tsubasa diakui Mychell Chagas menjadi tokoh yang menginspirasinya menjadi pesepak bola profesional.
- Mychell Chagas pun bertekad menambah pundi-pundi golnya saat tampil untuk PSS Sleman di Liga 1 2022-2023.
SKOR.id - Striker asing PSS Sleman, Mychell Chagas, mengaku terinspirasi anime Captain Tsubasa. Pemain asal Brasil tersebut mengaku mengikuti setiap episode Captain Tsubasa.
Saking senangnya dengan anime tersebut, Mychell Chagas menceritakan bahwa Tsubasa membuatnya "berteman dengan bola".
Ketika berangkat ke sekolah, Mychell Chagas bermain-main dengan bolanya menirukan hal yang juga dilakukan Tsubasa.
Bahkan, striker berusia 33 tahun tersebut menyatakan bahwa Captain Tsubasa menginspirasinya untuk terus memupuk mimpi menjadi pesepak bola profesional.
"Setiap akhir minggu, saya selalu menonton film Kapten Tsubasa dan menirukannya dengan menggiring bola sembari berangkat sekolah," kata Mychell Chagas, dalam rilisnya.
"Film tersebut juga menginspirasi saya mewujudkan mimpi saya menjadi pesepak bola profesional," ujarnya menambahkan.
Dalam kariernya sebagai pesepak bola, Mychell Chagas juga berhasil menciptakan banyak gol seperti Tsubasa.
Berdasarkan catatan situs Transfermarkt, setidaknya sudah ada 149 gol yang dicetak Mychell Chagas dari 357 pertandingan yang ia lakoni.
Striker berpostur 183 cm itu bertekad menambah pundi-pundi golnya ketika memperkuat PSS Sleman di Liga 1 2022-2023.
Seperti diketahui, Mychell Chagas telah resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar PSS untuk musim depan per Selasa (28/6/2022) malam.
"Tentu saja kedatangan saya di sini bersama-sama teman satu tim menjadikan PSS lebih baik lagi," ucap Mychell Chagas.
"Poin terpenting memberikan hasil yang bagus kepada suporter PSS yang sangat mencintai klubnya ini. Tentu saja saya akan mencetak gol untuk PSS," katanya menambahkan.
Berita PSS Sleman Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: PSS Sleman Resmi Rekrut Striker Jebolan Liga Swiss
Hasil PSS Sleman vs Dewa United: Menang, Elang Jawa Lolos ke Perempat Final
Incar Kemenangan atas PSS Sleman, Taisei Marukawa Bicara Hal-hal yang Menguntungkan PSIS Semarang