SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memiliki reputasi yang bagus di sepak bola Asia khususnya Asia Tenggara.
Lebih kurang 28 tahun karier kepelatihannya dihabiskan di Asia. Alberts, mulai menapaki karier sebagai pelatih pada 1984, di Swedia.
Ketika itu dirinya merangkap sebagai pemain-pelatih di klub Hittarps IK. Alberts melatih klub tersebut hingga 1987, sebelum akhirnya pindah ke klub Swedia lainnya, Astorps IK.
Di sana dia melatih dalam kurun waktu 1988-1991. Setelahnya, pada 1992 Alberts mencoba peruntungan di sepak bola Asia.
Karier kepelatihannya di Asia dimulai di Malaysia bersama Kedah FA. Sejak saat itu, karier Alberts di Asia terus berlanjut.
Setelah 28 tahun berkiprah di Asia, Alberts bukannya tidak rindu untuk kembali ke Eropa. Dia mengaku, sejak lama dirinya menunggu tawaran dari tim Eropa.
Tawaran dari Torino datang ketika Alberts menangani Home United. Alberts tentu sangat antusias dengan tawaran tersebut.
"Pada awal karier saya sebagai pelatih, saya pernah mendapat beberapa tawaran bagus dari tim Eropa. Ada beberapa di Swedia, Norwegia, hingga Prancis," kata Alberts.
"Tawaran terbesar adalah dari Torino ketika saya berada di Singapura. Jadi saat itu ada beberapa tawaran yang datang dari Eropa," Alberts mengungkapkan.
Sayangnya, setelah itu, Alberts tidak lagi mendapatkan tawaran melatih di Eropa. Tidak dimungkiri ada sedikit penyesalan dalam diri Alberts.
View this post on Instagram
Baca Juga:
Berita Persib Lainnya:
Robert Rene Alberts: Budaya Sepak Bola Tradisional Kota Bandung Sangat Kental