- Kiper Arema FC, Adilson Maringa, harus menjalani pemulihan dari cedera otot aduktor.
- Dokter tim Arema FC, dokter Nanang Tri Wahyudi Sp.KO, menyampaikan pemulihan Adilson Maringa membutuhkan waktu sekira dua pekan.
- Untuk itu, Adilson Maringa dipastikan absen dalam beberapa laga Arema FC.
SKOR.id - Kiper Arema FC, Adilson Maringa, harus menjalani pemulihan selama kurang lebih dua pekan akibat cedera yang dialami.
Kiper berkebangsaan Brasil tersebut mengalami cedera pada otot aduktor bagian kanan.
Untuk proses pemulihan, Adilson akan didampingi oleh tim fisioterapis Arema FC.
"Maringa mengalami cedera pada otot adductor," ucap dokter tim Arema FC, dokter Nanang Tri Wahyudi Sp.KO.
"Perkiraan harus menjalani pemulihan selama dua minggu dengan pendampingan fisioterapis," ia menambahkan.
Dengan begitu, Maringa dipastikan absen dalam beberapa pertandingan Arema FC selama dua pekan ke depan.
Cedera yang dialami oleh Maringa terjadi saat menghadapi Persela Lamongan pada Selasa (1/2/2022).
Pada menit ke-34 ,Maringa berusaha menghalau pergerakan cepat pemain Persela yang terlepas dari kawalan.
Benturan yang tak dapat dihindarkan tersebut membuat Maringa mengalami cedera dan tak bisa melanjutkan permainan.
Akhirnya posisi kiper berpostur 194 cm itu pun digantikan oleh Teguh Amiruddin.
Berita Liga 1 lainnya:
Komentar Fakhri Husaini usai Borneo FC Bermain Imbang Lawan Persita
Youssef Ezzejjari Bandingkan Sepak Bola Indonesia dengan Eropa
Tanggapan Pelatih Persita Tangerang Usai Ditahan Imbang Borneo FC