- Meski berstatus sebagai tuan rumah, timnas Indonesia harus puas lolos dari babak penyisihan Grup A pada Piala AFF 2008 sebagai runner-up.
- Padahal, Piala AFF 2008 ditarget menjadi ajang balas dendam setelah timnas Indonesia gagal bersinar pada edisi sebelumnya.
- Timnas Indonesia akhirnya lolos ke semifinal meski sempat dipermalukan Singapura di depan puluhan ribu suporter di Jakarta.
SKOR.id - Piala AFF 2008 ditarget menjadi momen balas dendam timnas Indonesia setelah sempat mengalami nasib buruk pada edisi sebelumnya.
Sebab pada Piala AFF 2007, skuad Garuda yang saat itu berada di bawah asuhan Peter White gagal lolos dari fase grup.
Timnas Indonesia hanya mampu menduduki peringkat ketiga klasemen Grup B dengan membukukan satu kemenangan dan dua hasil imbang.
Berita Kilas Balik Piala AFF: Kilas Balik Piala AFF 2007: Timnas Singapura Juara, Noh Alam Shah Borong Gelar
Setahun berselang, memori pahit itu berupaya dibayar lunas pada Piala AFF 2008. Status sebagai tuan rumah juga menjadi salah satu motivasi tersendiri bagi timnas Indonesia saat itu.
Di bawah arahan pelatih Benny Dollo, skuad Garuda bersaing di Grup A bersama Singapura, Myanmar, dan Kamboja.
Timnas Indonesia mengawali babak penyisihan grup dengan hasil yang positif. Bermain di hadapan puluhan ribu pendukungnya, pada laga perdana Grup A, skuad Garuda menang.
Nova Arianto dan kolega sukses menghajar timnas Myanmar tiga gol tanpa balas.
Tiga gol tersebut disumbangkan masing-masing oleh Budi Sudarsono, Firman Utina, dan Bambang Pamungkas.
Baca Juga: Kilas Balik Piala AFF 2007: Ponaryo Astaman Teringat Malam Sebelum Laga Penentuan
Pada laga kedua, skuad Garuda kembali tampil perkasa. Kali ini, Kamboja menjadi korban keganasan Budi Sudarsono dan kawan-kawan.
Anak asuh Benny Dolo sukses menang atas Kamboja empat gol tanpa balas. Budi Sudarsono menjadi bintang kemenangan ini lewat hat-trick yang dia ciptakan.
Sementara itu, satu gol lain disumbangkan oleh Bambang Pamungkas. Tetapi pada laga pamungkas Grup A, tren positif timnas Indonesia terhenti di tangan Singapura.
Skuad Merah Putih dipaksa tumbang dari Singapura di hadapan puluhan ribu suporter yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Kilas Balik Piala AFF 2007: Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal untuk Pertama Kalinya
The Lions, julukan timnas Singapura, sukses mempermalukan Indonesia dengan skor 2-0 lewat gol Baihakki Khaizan dan Shi Jiayi.
Dengan hasil ini, timnas Indonesia hanya mampu mengakhiri fase grup di posisi runner-up. Skuad Garuda mengoleksi enam poin hasil dari dua kemenangan dan satu kekalahan.
Sementara itu, posisi puncak ditempati oleh Singapura dengan poin sempurna setelah menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan.