- Muhammad Rio tetap tinggal di mes pemain PSIS Semarang saat tim diliburkan.
- Fasilitas klub yang lengkap memudahkan pemain 24 tahun ini berlatih mandiri.
- Muhammad Rio tak mau ambil risiko dengan keluar dari mes.
SKOR.id - Bek PSIS Semarang, Muhammad Rio Saputro, pilih tetap di mes pemain meski tim diliburkan karena Liga 1 2020 dihentikan sementara.
Tim berjulukan Mahesa Jenar itu diminta berlatih secara mandiri di rumah masing-masing dan jaga kondisi kesehatan karena penyebaran virus corona yang makin meluas.
Situasi itu pun yang membuat sejumlah pemain PSIS memilih untuk pulang ke kampung halaman dan berkumpul dengan keluarga masing-masing.
Baca Juga: Laga Atalanta vs Valencia Bom Biologis, Beri Infeksi Corona ke 40.000 Fan
Akan tetapi, keputusan untuk pulang kampung tidak berlaku bagi Muhammad Rio yang memilih tetap tinggal di mes pemain PSIS.
Meski rumahnya yang berada di Jepara tidak begitu jauh dari Kota Semarang, ia memilih tetap di mes karena fasilitas latihan yang lebih lengkap.
Pasalnya, fasilitas latihan yang sama belum tentu ia dapat jika berada di rumah, terlebih sejumlah tempat gym mulai tutup karena virus corona.
"Kebetulan di mes ada alat untuk olahraga yang disediakan oleh klub, jadi saya bisa latihan mandiri menggunakan alat di sini," tutur Muhammad Rio.
Baca Juga: AFF Tunda 4 Ajang, Termasuk Piala AFF U-16 dan U-19 2020
Pemain jebolan tim PON Jateng 2016 itu pun mengaku masih khawatir untuk bepergian ke luar daerah, termasuk ke kampung halaman.
Karenanya, ia lebih memilih menetap di mes dan jarang keluar untuk meminimalisir interaksi dengan banyak orang.
Lagipula, segala kebutuhannya sudah disediakan oleh manajemen, sehingga dirinya mengaku tak khawatir selama di dalam mes.
"Saya harus menjaga diri dari paparan virus corona jika keluar mes, jadi saya pilih stay saja," kata pemain 24 tahun tersebut.