- GPX merupakan salah satu tim yang diperhitungkan di turnamen PMPL Indonesia 2022 Fall.
- Salah satu faktor keberhasilan tim Kapak ini adalah skill para pemainnya.
- Sayangnya kini mereka harus berpisah dengan salah satu pemainnya, Hans4you.
SKOR.id - GPX merupakan salah satu tim yang diperhitungkan di turnamen PMPL Indonesia 2022 Fall.
Salah satu faktor keberhasilan tim Kapak ini adalah skill para pemainnya.
Meski Rosemary menjadi pemain yang paling dibanggakan namun dibalik keberhasilannya terdapat pemain yang menyukseskan serangan-serangan dari Rosemary.
Adalah Hans4you, pemain baru yang telah menyatu dengan GPX dan memperlihatkan performa terbaiknya.
Sebelum bergabung bersama GPX, Hans4you merupakan pemain dari AURA Esports.
Ia berpindah ke GPX sebagai pemain pinjaman untuk PMPL Indonesia 2022 Fall.
Kini Hans4you harus kembali ke AURA Esports dan berpisah dari GPX.
Melalui kanal YouTube LIL Anang, ia mengungkapkan kesedihannya.
"Kalau dibilang sedih, sedih sih," ucap Hans4you.
"Ini tim kita belum satu bulan tapi kaya udah improve semua satu sama lain, kita udah bener-bener kaya dari bawah bareng, kita improve week 2 week 3 bahkan sampai play in PMPL (SEA)," tambahnya.
Pada turnamen PMPL Indonesia 2022 Fall GPX berhasil menduduki posisi lima besar.
View this post on Instagram
Berita PUBG Mobile lainnya:
Harapan Para Pemain untuk Turnamen PMVB Season 2
ONIC Cecil Sebut Peta Kekuatan Tim PUBG Mobile Ladies Makin Rata