- Pemain anyar Persija Jakarta, Ichsan Kurniawan, tak mengalami kendala berarti saat beradaptasi dengan skuad Macan Kemayoran.
- Gelandang anyar yang direkrut Persija dari PSG Pati ini sudah mengenal sejumlah pemain lama, utamanya Novri Setiawan.
- Pelatih Persija, Angelo Alessio, pun sudah mulai mengenalkan peran yang diinginkannya kepada Ichsan Kurniawan.
SKOR.id – Proses adaptasi pemain anyar Persija Jakarta, Ichsan Kurniawan, berjalan lancar tanpa mengalami kendala yang berarti.
Ichsan Kurniawan sebelumnya telah menjalani tiga hingga empat sesi latihan bersama Persija sejak resmi direkrut pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022.
Ichsan Kurniawan mengatakan, adaptasinya bersama para pemain Persija tak terlalu sulit lantaran sudah mengenal sejumlah pemain.
"Alhamdulillah, tidak ada kendala di awal-awal latihan karena sebelumnya sudah kenal dengan beberapa pemain Persija," ujar Ichsan saat mengikuti sesi wawancara daring bertajuk Forum Persija.
“Intinya, sudah pernah bertemu walaupun belum satu tim. Ada Bang Novri (Setiawan) yang saat junior pernah bermain bareng-bareng,” ia melanjutkan.
Sejauh ini, Ichsan telah mulai mendapat pemahaman baru dari pelatih Persija, Angelo Alessio, soal peran yang akan dia mainkan di lapangan.
Akan tetap, tugas itu belum diasah lebih lanjut. Sebab, sesi latihan tim berjuluk Macan Kemayoran ini masih terbatas pada pemulihan kondisi pemain setelah libur.
"Intinya, saya tidak mengalami kesulitan untuk beradaptasi dan alhamdulillah prosesnya berjalan lancar," kata gelandang berusia 25 tahun ini.
"Terkait latihan bersama coach Angelo, sudah dikenalkan peran gelandang dalam bertahan dan menyerang. Secara umum, kami baru pemulihan kondisi saja," ia melanjutkan.
Adapun kehadiran pemain yang direkrut dari klub Liga 2, PSG Pati, itu diharapkan mampu menambah kekuatan di sektor tengah Persija.
Pada musim 2021, Ichsan merupakan salah satu pemain andalan PSG Pati di Liga 2. Ia sudah tampil 10 kali dari 10 pertandingan yang dilakoni timnya.
Kehadiran eks-pemain Borneo FC ini membuat pelatih Angelo Alessio memiliki beberapa pilihan gelandang bertahan selain Tony Sucipto, Rohit Chand, dan Dwiki Arya.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Persija lainnya:
Resmi Gabung Persija, Ini Motivasi Samuel Christianson Memilih Macan Kemayoran
Persija Umumkan Rekrutan Kedua Mereka, Bukan Pemain Asing tapi Bek Lokal
Taufik Hidayat, Lonjakan Karier di Persija Setelah Sempat Malas Latihan