- David Beckham mengembangkan bisnis investasinya di dunia olahraga.
- Kali ini, Beckham merambah dunia esport.
- Mantan pemain Manchester United itu membeli saham di perusahaan start-up, Guild Esports, yang berbasis di London.
SKOR.id - Mantan pesepak bola, David Beckham, terus mengembangkan bisnisnya di dunia olahraga.
Kali ini, eks-pemain Manchester United dan Real Madrid itu merambah dunia esport. Ya, David Beckham dilaporkan baru saja membeli saham salah satu perusahaan start-up, Guild Esports, yang berbasis di London, Inggris.
Guild dalam pernyataan resmi mereka, Kamis (25/6/2020), mengatakan akan meluncurkan akademi pemain dan menjalankan tim di berbagai arena olahraga, termasuk Rocket League, EA Sports, FIFA, dan Fortnite.
"Kami memiliki visi untuk menetapkan standar baru, mendukung para pemain ini ke masa depan," ucap Beckham.
"Kami berkomitmen untuk membina dan mendorong talenta muda melalui sistem akademi kami. Saya berharap dapat membantu tim Guild Esports untuk berkembang," lelaki berusia 45 tahun itu menambahkan.
Dilaporkan The Financial Times, Beckham yang saat ini juga memiliki saham di Inter Miami, klub sepak bola yang berkiprah di Major League Soccer, mengambil alih saham minoritas Guild melalui DB Ventures, yang merupakan perusahaan investasi pribadinya.
Mantan penggawa LA Galaxy itu akan menjadi pemegang saham terbesar kedua dalam start-up tersebut.
Guild Esports saat ini sedang mencari dana sekitar 100 juta pounds (sekitar Rp1,76 triliun), setelah mereka mendapatkan dana sebanyak 25 juta pounds atau sekitar Rp441 miliar.
"David akan berperan dalam membantu membentuk program pelatihan yang dilaksanakan di akademi kami, dan kami menyambut bimbingannya yang berharga serta inspirasi yang diberikannya kepada para atlet generasi muda," kata Carleton Curtis, Direktur Eksekutif Guild.
Seperti diketahui, esport saat ini sedang berkembang pesat, apalagi di tengah masyarakat yang banyak terkena lockdown akibat adanya pandemi Covid-19.
Berdasarkan data yang dirilis Newzoo, secara global pasar esport akan menghasilkan pendapatan sebesar 1,1 miliar dolar AS (Rp15,6 triliun) pada 2020 dan 1,56 miliar (sekitar Rp22,2 triliun) pada 2023.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Esport Lainnya:
Pusat Esport Khusus Lansia Akan Hadir di Jepang
Moonton Sambut Esports Star Indonesia dengan Tangan Terbuka