- Persiapan Hangtuah Jakarta jelang IBL 2022 makin maksimal usai tim dapat kembali berlatih di markas yang terletak di daerah Bango, Jakarta Selatan.
- Pada IBL 2021, Hangtuah Jakarta sempat jadi tim musafir karena tak memiliki tempat latihan yang tetap atau pasti.
- Hangtuah Jakarta optimistis menatap kompetisi IBL 2022 dengan memasang target menembus lima besar.
SKOR.id - Hangtuah Jakarta terus berbenah sekaligus mematangkan persiapan untuk menatap kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2022.
Terbaru, tim dengan warna kebesaran ungu itu dipastikan dapat kembali menggunakan markas latihan mereka yang terletak di daerah Bango, Jakarta Selatan.
Sebelumnya, pada IBL 2021, Hangtuah Jakarta sempat jadi tim "musafir" karena tidak memiliki tempat latihan yang tetap.
Kondisi itu ternyata berpengaruh ke performa Kelly Purwanto dan kolega. Hangtuah Jakarta hanya meraih dua kemenangan dari 16 laga yang dilakoni sepanjang musim reguler.
Hangtuah akhirnya finis di posisi buncit Divisi Putih. Rekor tanding mereka hanya lebih baik dari Pacific Caesar Surabaya yang jadi juru kunci Divisi Merah dengan satu kemenangan.
Pihak manajemen Hangtuah lantas coba memperbaiki keadaan dengan mengembalikan tim ke markas tempat pemain biasa berlatih.
Keputusan ini didukung dengan situasi pandemi Covid-19 yang mulai terkendali dan makin meratanya tingkat vaksinasi, terutama di wilayah Jakarta.
"Dengan pertimbangan itu, manajemen memutuskan tim kembali berlatih di Bango," kata Muhammad Kerry Adrianto Riza, Komisaris Utama Hangtuah Jakarta, Selasa (23/11/2021).
"Hasil musim lalu menjadi bahan evaluasi hingga akhirnya kami memutuskan kembali berlatih di Bango."
"Berbeda dengan lapangan tempat tim berlatih musim lalu, fasilitas latihan di markas kami terbilang komplet. Lantai lapangan latihan kami pun berstandar internasional," ujarnya.
Sosok yang juga dikenal dengan nama Kerry Riza itu bahkan sudah menjajal langsung markas latihan Hangtuah Jakarta yang permukaan lapangannya sudah standar FIBA.
Markas latihan tersebut juga punya sejumlah papan dan ring basket yang terpasang di sisi lapangan sehingga bisa digunakan untuk variasi program latihan.
Selain itu, markas latihan Hangtuah Jakarta juga bersifat tertutup (indoor) sehingga memungkinkan sesi latihan tetap berlangsung meski dalam keadaan hujan.
Langkah manajemen Hangtuah Jakarta itu pun mendapat apresiasi dari para pemain, termasuk I Putu Yudi Antara yang didatangkan dari Bali United.
"Ketika saya bergabung dengan klub ini, saya mendapat perlakuan yang lebih baik saat latihan. Termasuk asupan buah-buahan dan nutrisi pelengkap seusai latihan," ujarnya.
Salah satu pemain rookie Hangtuah Jakarta, Saddam Asyruna, pun mengaku terkesan dengan tempat latihan yang dimiliki tim basket profesional pertamanya itu.
"Lapangan latihan Hangtuah juga lengkap dan kami bisa berlatih small game karena ketersediaan sejumlah ring," katanya.
View this post on Instagram
Dengan fasilitas latihan yang memadai, skuad Hangtuah Jakarta diharapkan mampu bicara lebih banyak pada IBL 2022.
Ditambah dengan kehadiran pelatih terbaik IBL 2020, AF Rinaldo, manajemen Hangtuah Jakarta memasang target tembus lima besar pada IBL 2022.
Pada musim depan Hangtuah Jakarta bakal bersaing di Divisi Putih bersama dengan tujuh tim lain termasuk dua semifinalis musim lalu, Pelita Jaya Jakarta dan Dewa United Surabaya,
Mereka juga bakal berebut tiket playoff dengan Prawira Bandung, Bali United Basketball, NSH Mountain Gold Timika, Rans PIK Basketball, dan EVOS Bogor Basketball.
Sementara itu, tip-off IBL 2022 menurut rencana bakal dilakukan pada 13 Januari tahun depan di Hall Basket Senayan, Jakarta.
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya:
Lanjutkan Format Musim 2021, Playoff IBL 2022 Akan Diisi 8 Tim
Bersama AF Rinaldo, Hangtuah Optimistis Bangkit di IBL 2022