- Manajemen Manchester United tengah kisruh menyusul keputusan berdirinya European Super League.
- Ed Woodward sudah resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wakil CEO klub.
- Terbaru, Keluarga Glazer dikabarkan juga siap menjual Setan Merah.
SKOR.id - Pemilik Manchester United, Keluarga Glazer, dikabarkan siap menjual klub yang bermarkas di Ole Trafford tersebut dalam waktu dekat.
Kabar tersebut heboh menyusul rencana berdirinya kompetisi baru bernama European Super League.
Wakil CEO klub, Ed Woodward, diresmikan mundur dari jabatannya pada Rabu (21/4/2021) waktu setempat.
Manchester United kemudian menyusul mengundurkan diri dari European Super League bersama klub-klub Liga Inggris lainnya.
Menurut kabar terbaru, Keluarga Glazer selaku pemilik klub juga berencana menjual Manchester United.
Mereka akhirnya menyerah setelah mempertahankan raksasa Inggris itu hampir 16 tahun lamanya.
Jika benar dijual, berapa dana yang dibutuhkan untuk membeli Man United?
Dilansir dari Manchester Evening News, hal ini bisa dilihat dari nilai Setan Merah sebagai klub menurut rilis Forbes per 13 April 2020.
Juara 20 kali Liga Inggris itu memiliki nilai 3,05 miliar poundsterling atau sekitar Rp61,65 triliun.
Angka tersebut membuat Man United untuk kali pertama tak berada di tiga besar klub termahal Eropa dengan Barcelona, Real Madrid, dan Bayern Munich semuanya memiliki nilai di atas United.
Meski demikian, Manchester United masih menjadi klub yang paling berharga di Liga Inggris.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Manchester United Lainnya:
Bruno Fernandes Ungkap Peran Paul Pogba dalam Perkembangannya di Man United
Cemerlang lawan Burnley, Mason Greenwood Catat Sejarah di Manchester United