- Arsenal harus rela kalah 1-3 saat melawan Liverpool pada laga Liga Inggris malam tadi.
- Padahal, Arsenal sudah unggul lebih dahulu.
- Arsenal memang kesulitan untuk mempertahankan keunggulan.
SKOR.id - Salah satu kelemahan Arsenal era Mikel Arteta adalah ketidakmampuan untuk mempertahankan keunggulan.
Hal tersebut kembali terlihat saat Arsenal digebuk Liverpool 1-3 pada laga Liga Inggris malam tadi, Senin (28/9/2020) waktu setempat.
Padahal, pada laga yang dihelat di Stadion Anfield tersebut, Arsenal unggul lebih dulu lewat gol Alexandre Lacazette pada menit ke-25.
Akan tetapi, Arsenal kemudian harus kebobolan tiga gol dan gagal meraih poin.
Hal ini memang sudah seperti jadi kelemahan The Gunners sejak ditangani Mikel Arteta pada 20 Desember lalu.
Sejak saat itu, Arsenal tercatat kehilangan 18 poin dari posisi unggul dalam laga Liga Inggris.
Dalam jangka waktu yang sama, tak ada tim lain yang kehilangan lebih banyak poin dari posisi memimpin di laga Premier League.
Sebelum ini, Arsenal kalah 1-2 dari Tottenham Hotspur padahal sempat menang 1-0 pada akhir musim lalu.
Kejadian serupa juga terjadi saat kalah 1-2 dari Brighton serta Chelsea, dan imbang lawan Crystal Palace, Leicester City, dan Sheffield United.
"Kami sudah mencoba dan percaya pada diri sendiri. Itu yang saya minta sebelum laga, untuk percaya," ujar Arteta usai laga semalam.
"Bermain di sini dengan karakter, dengan gaya bermain sendiri, menerima bahwa mereka memang lebih baik saat ini, dan kami harus berkembang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kisah Lyon Kini usai Musim Magis: Pemain Dipreteli Klub Lain https://t.co/Y4GFGNxN1I— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 26, 2020
Berita Arsenal Lainnya:
Klopp Jelaskan Alasan Thiago Absen Bela Liverpool saat Lawan Arsenal
Liverpool vs Arsenal - Robertson Akui Beri Assist Terburuk dalam Kariernya