- Real Madrid lolos ke final Liga Champions dengan cara yang dramatis.
- Real Madrid menang 3-1 di laga semifinal kedua lawan Manchester City.
- Momen dramatis itu dibandingkan dengan lukisan terkenal karya Salvador Dali.
SKOR.id - Real Madrid telah membuat keajaiban yang sebelumnya tidak pernah terjadi dalam sejarah sepak bola, khususnya di Liga Champions.
Sukses Los Blancos mengalahkan Manchester City dalam laga kedua semifinal, Kamis (5/5/2022) dini hari WIB, menjadi perbincangan dunia.
Kebanyakan, sulit untuk menjelaskan apa yang terjadi, khususnya pada menit-menit waktu normal berakhir.
Seperti diketahui, Real Madrid lolos ke final Liga Champions 2021-2022 lewat kemenangan dramatis. Dua gol yang diciptakan Rodrygo Goes pada menit ke-90 dan 91, menjadi momen dramatis.
Karim Benzema kemudian mencetak gol pada perpanjangan waktu yang membuat Real Madrid menang agregate 6-5 dan berhak ke final.
Terkait momen tersebut, seorang pengamat sepak bola Italia yang terkenal, Paolo Condo, membandingkan keajaiban yang dibuat Real Madrid dengan lukisan terkenal karya Salvador Dali.
Lukisan karya pelukis asal Spanyol tersebut yang berjudul The Persistence of Memory. Lukisan tersebut salah satu yang terkenal di dunia dan diciptakan pada 1931.
Salvador Dali, pelukis asal Spanyol membuat lukisan dengan sejumlah simbol seperti jam yang meleleh, gurun, bukit, dan semut.
Paolo Condo lebih menegaskan kepada jam yang ada di lukisan tersebut untuk menjelaskan apa yang terjadi di Stadion Santiago Bernabeu dalam semifinal tersebut.
"Ketika di Bernabeu jelang waktu berakhir. Waktu memberikan dimensi yang lain. Bagi Real Madrid, waktu berjalan begitu lambat yang membuat mereka bisa melakukan apapun yang mereka inginkan," kata Paolo Condo.
"Sedangkan bagi lawan mereka (Manchester City), waktu menjadi mimpi buruk," kata Paolo Condo lagi.
Berita Liga Champions Lainnya:
Disingkirkan Real Madrid, Pep Guardiola Sebut Timnya Tak Bermain Cukup Bagus
Real Madrid vs Manchester City: 5 Rekor Tercipta, Karim Benzema Samai Cristiano Ronaldo