- Kawasaki Frontale selangkah lagi juara Meiji Yasuda J1 League 2021.
- Hasil ini diraih usai menang akhir pekan lalu atas Shimizu S-Pulse.
- Pada pekan yang sama, pesaing terdekat mereka harus kalah.
SKOR.id - Kawasaki Frontale kini selangkah lagi juara Meiji Yasuda J1 League 2021.
Artinya, ini akan jadi gelar kedua mereka beruntun, dan jadi gelar Liga Jepang keempat dalam lima musim terakhir.
Kawasaki Frontale memang juara pada tahun 2017, 2018, dan 2020, gagal hadi juara pada 2019 saat Yokohama F. Marinos jadi pemenang.
Akhir pekan lalu, Kawasaki Frontale menang tipis 1-0 saat menjamu Shimizu S-Pulse berkat gol dari Leandro Damiao.
Pada pekan yang sama, pesaing terdekat Frontale, Yokohama F. Marinos, harus rela menelan kekalahan.
Marinos kalah 1-2 saat bertandang ke markas Cerezo Osaka.
Kini, kedua tim berjarak 12 poin dengan lima laga tersisa musim ini.
Artinya, Kawasaki Frontale bisa juara pada pekan berikutnya yang akan dihelat awal bulan November.
Jika pada pekan ke-34 Kawasaki Frontale menang dan Marinos gagal mendapatkan tiga poin, maka Frontale dipastikan jadi juara.
Apalagi jika Marinos kemudian kalah, satu poin sudah cukup bagi Frontale untuk memastikan gelar J1 League musim ini.
Pada pekan ke-34 nanti, Yokohama F. Marinos akan menjamu Gamba Osaka, sedangkan Kawasaki Frontale menantang Urawa Red Diamonds di kandang sendiri.
SIARAN LANGSUNG GRATIS @J_League_En BULAN INI!
Sepanjang bulan Oktober 2021, akan ada 9 laga yg disiarkan melalui kanal YouTube J.League International
*Hint: Bakal ada laga yang disiarkan dengan komentator BERBAHASA INDONESIA ????
Cari tahu selengkapnya: https://t.co/yUKCKBgRPo pic.twitter.com/2XVPq3qkgv— SKOR.id (@skorindonesia) September 30, 2021
Berita J.League Lainnya:
Irfan Bachdim: Memori Terbaik di J.League dan Saran untuk Pemain Indonesia
Sejarah J.League YBC Levain Cup, Satu dari Tiga Kompetisi Teratas di Jepang