- Untuk menghadapi turnamen, salah satu persiapan yang dikakukan adalah scrim.
- Beberapa waktu ini beredar video hasil scrim yang membuat para penggemar mengetahui hasilnya.
- Melalui live streaming pelatih EVOS Legends yakni Zeys mengatakan tujuan sebenarnya dilakukan scrim.
SKOR.id - Untuk menghadapi turnamen, salah satu persiapan yang dikakukan adalah scrim.
Scrim sendiri digunakan setiap tim untuk berlatih dan memperkuat chemistry.
Beberapa waktu ini beredar video hasil scrim yang membuat para penggemar mengetahui hasilnya.
Melalui live streaming pelatih EVOS Legends yakni Zeys mengatakan tujuan sebenarnya dilakukan scrim.
"Scrim itu bukan apa-apa karena kegunaan scrim sendiri itu untuk melatih strategi, kalian enggak bisa selalu ingin menang," ucap Zeys.
"Tujuan untuk menang dalam scrim sama ingin berkembang itu berbeda, poinnya kalau di scrim itu tujuannya buat latihan bukan buat menang."
"Contoh lu PD (percaya diri) di draft ini, lu pakai di MPL itu buat menang kalau di scrim itu cari apa yang lu enggak bagus," tambahnya.
Dengan pernyataan tersebut Zeys berharap penggemar tak terlalu berekspektasi tinggi.
Selain itu scrim dilakukan untuk mencari kesalahan yang bsa diperbaiki.
Banyak yang mengira jika scrim yang dilakukan adalah untuk menghadapi turnamen MPL Indonesia Season 10.
Berita Mobile Legends lainnya:
Segini Diamond yang Dibutuhkan untuk Dapat Skin Kimmy Mobile Legends x Star Wars
RRQ R7 Bocorkan Build Hero Masha Mobile Legends