- Kasus Covid-19 kembali meningkat di Italia.
- Pemerintah Italia melarang Liga Italia untuk menerima penonton di stadion.
- Sejak bulan lalu, Liga Italia boleh menerima maksimal 1.000 penonton.
SKOR.id - Kembalinya kasus Covid-19 di Italia membuat Liga Italia harus digelar tanpa penonton lagi di stadion.
Pemerintah Italia menyatakan penutupan stadion bagi penonton untuk Liga Italia bakal berlaku mulai Senin (26/10/2020).
Pertandingan Liga Italia tanpa penonton di stadion minimal akan berlangsung hingga akhir November 2020 atau satu bulan.
Dengan begitu, pertandingan pertama yang akan terkena imbas peraturan tersebut adalah AC Milan vs AS Roma yang bakal berlangsung pada Senin (26/10/2020) atau Selasa dini hari WIB.
Keputusan menutup stadion bagi penonton di Liga Italia ini tak lepas dari kembalinya jumlah kasus Covid-19 dalam dua hari terakhir yang hampir 20 ribu di Negeri Pizza.
Penutupan stadion bagi penonton bukan cuma berlaku di Liga Italia, tapi juga olahraga lain.
Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte, pun menyatakan hanya olahraga profesional seperti Liga Italia yang boleh tetap bergulir. Sedangkan ajang olahraga amatir harus ditangguhkan.
Sedangkan ruang fitness, kolam renang, spa, serta seluruh kegiatan olahraga di sekolah juga terpaksa ditutup dan dihentikan.
Kemudian masyarakat di Italia juga didesak untuk menunda keluar rumah jika tak ada keperluan mendesak. Pemerintah Italia juga menutup rumah judi, kasino, taman rekreasi, bioskop, dan meniadakan kegiatan di luar ruang.
Sementara untuk seseorang yang masuk ke Italia dari luar negeri harus membuktikan bahwa dirinya negatif Covid-19 berdasarkan tes yang dilakukan maksimal 72 jam sebelum berangkat.
Adapun untuk restoran, bar, dan toko roti bakal tutup pada Minggu serta hari libur lainnya. Mereka boleh beroperasi hanya sejak jam 5 pagi sampai 6 sore pada hari kerja dan Sabtu.
Sebelumnya, Liga Italia musim lalu dilanjutkan tanpa penonton. Kemudian sejak akhir September, pemerintah mengizinkan Liga Italia untuk menerima maksimal 1.000 orang penonton di stadion.
Namun, pandemi Covid-19 di Italia yang kembali memburuk ditandai dengan belasan pemain Liga Italia terinfeksi sejak pekan lalu. Antara lain beberapa pemain Genoa, Inter Milan, dan AC Milan termasuk Zlatan Ibrahimovic, serta Cristiano Ronaldo dari Juventus.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dayot Upamecano Sudah 5 Musim di Old Trafford Andai Manchester United Lakukan Ini https://t.co/JbsbbwkncG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 25, 2020
Berita Covid-19 Lainnya:
Pandemi Covid-19, NBA 2019-2020 Rugi Rp22 Triliun
Digosipkan Masih Positif Covid-19, Cristiano Ronaldo Pamer Outfit