- Urawa Red Diamonds ingin menambah amunisi di lini belakang.
- Kini, kabarnya mereka mengincar Alexander Scholz.
- Sama seperti Kasper Junker, Scholz berasal dari Denmark.
SKOR.id - Urawa Red Diamonds kabarnya mengincar pemain bertahan FC Midtjylland, Alexander Scholz.
Urawa Red Diamonds terus berbenah, mereka kini sedang mencoba menambah amunisi di lini belakang pada bursa transfer musim panas mendatang.
Satu nama yang jadi incaran adalah pemain asal Denmark, Alexander Scholz, dilansir dari media setempat, Bold.
Scholz kini bermain di FC Midtjylland, salah satu raksasa di Liga Denmark saat ini.
Di Urawa Reds, Scholz akan bergabung dengan rekan senegaranya, Kasper Junker, yang pindah dari Bodo/Glimt ke Jepang awal musim ini.
Dengan penampilan Junker yang luar biasa di lini depan, kini Urawa Reds sepertinya tak ragu untuk memboyong pemain asal Denmark lainnya.
Scholz dikabarkan akan menjalani tes medis di Belanda, sama dengan Junker dulu, kemudian baru menjalan karantina 14 hari di Jepang.
Pemain berusia 28 tahun itu kembali ke Denmark dan membela Midtjylland pada 2018 usai melanglang Liga Belgia bersama Lokerem Standard Liege, dan Club Brugge.
Berposisi sebagai bek tengah, Scholz belum pernah membela timnas Denmark senior, hanya pernah bermain di timnas U-19 dan U-21.
Musim ini, Urawa Reds baru punya dua pemain asing. Selain Junker ada bek asal Australia, Thomas Deng.
Bersama Midtjylland, Scholz berhasil meraih juara Liga Denmark musim lalu ditambah Piala Denmark 2018-2019.
Koleksi trofinya termasuk gelar Liga Belgia bersama Club Brugge pada 2017-2018, selain dua Piala Belgia untuk Lokeren dan Standard Liege.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BAGI-BAGI JERSI GRATIS DARI J.LEAGUE!
Fans di luar Jepang kini berkesempatan mendapatkan jersi klub J1 League hanya dengan dua langkah mudah.
Ayo ikut!https://t.co/dxcioWyxmA— SKOR.id (@skorindonesia) May 18, 2021
Berita J.League Lainnya:
J.League Day! Deretan Pahlawan Era Baru Liga Jepang yang Dimulai Tepat 28 Tahun Lalu
10 Pemain J.League yang Dipanggil Timnas Jepang untuk Kualifikasi Piala Dunia