- Kasper Dolberg mencetak dua gol saat timnas Denmark bantai Wales.
- Laga ini dihelat di Amsterdam tepatnya di Stadion Johan Cruyff Arena.
- Dolberg sudah tak asing lagi dengan stadion ini.
SKOR.id - Kasper Dolberg mencetak dua gol untuk timnas Denmark di tempat yang tak asing bagi dirinya.
Timnas Denmark menang besar 4-0 lawan Wales di babak 16 besar Piala Eropa, Sabtu (26/6/2021) malam WIB.
Pada laga ini, Kasper Dolberg jadi bintang kemenangan dengan mencetak brace alias dua gol.
Dua gol ini tampak tak asing bagi Dolberg, terutama gol ini ia cetak di stadion yang tak asing bagi dirinya.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Laga malam tadi dihelat di Stadion Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Belanda. Stadion ini adalah kandang klub Ajax Amsterdam.
Dolberg mengenal baik stadion ini saat tiga tahun membela Ajax Amsterdam pada 2016 sampai 2019 lalu.
"Ini hal yang sungguh gila, saya tak tahu apa yang saya rasakan, tak bisa dipercaya," ujar Dolberg usai laga.
"Di stadion ini segalanya dimulai untuk saya, dan bermain lagi di sini dalam situasi ini sungguh gila."
Setelah mencetak sensasi di Liga Denmark, Dolberg diboyong Ajax pada Januari 2015 saat masih berusia 17 tahun.
Ia kemudian mencetak 23 gol dalam 38 laga Liga Belanda yang berlangsung di Johan Cruyff Arena.
Dolberg sempat meraih gelar Pemain Muda Terbaik Liga Belanda saat musim pertamanya di Ajax.
Di Ajax, Dolberg berhasil meraih gelar Eredivisie 2018-2019 sekaligus KNVB Cup musim itu.
Dolberg hijrah dari Ajax saat dibeli klub Liga Prancis, Nice, pada musim panas 2019.
Ia kini sudah tampil 28 kali bersama timnas Denmark dan mencetak sembilan gol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BINTANG @J_League_En DI PIALA EROPA
Thomas Vermaelen bukan jadi pemain Liga Jepang pertama yang berlaga di gelaran Euro.
Siapa saja mereka?
Selengkapnya: https://t.co/djfQUcjbTw pic.twitter.com/fAFwUomgHz— SKOR.id (@skorindonesia) June 25, 2021
Berita Piala Eropa 2020 Lainnya:
Man of the Match Piala Eropa 2020 - Wales vs Denmark: Kasper Dolberg
Hasil Wales vs Denmark di Piala Eropa 2020: Menang 4-0, Tim Dinamit ke Perempat Final