- Barcelona sudah sepakat dengan LA Galaxy soal transfer Julian Araujo pada hari terakhir bursa transfer musim dingin 2023.
- Namun, Barca gagal merampungkan transfer tersebut lantaran terjadi galat pada komputer mereka yang membuat mereka terlambat 18 detik.
- Pihak Barcelona pun menunggu keputusan FIFA apakah transfer Julian Araujo diizinkan atau tidak.
SKOR.id - Barcelona gagal mendatangkan pemain pada hari terakhir bursa transfer musim dingin 2023 karena kesalahan teknis pada komputer mereka.
Sebelumnya, Barcelona sering mengalami masalah transfer pemain, kebanyakan karena isu finansial.
Kali ini berbeda, mereka gagal mendatangkan pemain bukan karena masalah finansial, melainkan kesalahan teknis.
Dilansir dari Sportbible, Barcelona sudah mencapai kesepakatan dengan LA Galaxy untuk merekrut Julian Araujo.
Akan tetapi, terjadi kesalahan teknis di mana komputer mereka mengalami galat yang menyebabkan mereka terlambat 18 detik dari penutupan bursa transfer.
Blaugrana kini menanti keputusan FIFA terkait bagaimana kelanjutan transfer tersebut.
"Kami terlambat karena komputer galat (error), kami terlambat 18 detik. Kami harus menunggu apa yang diputuskan FIFA," kata direktur klub, Mateu Alemany pada Rabu.
Dengan demikian, Julian Araujo masih berstatus sebagai pemain LA Galaxy sampai turunnya keputusan FIFA.
Julian Araujo, 21 tahun, menembus tim utama LA Galaxy pada tahun 2019 dan hingga kini sudah memainkan 109 pertandingan.
Pada musim lalu pemain berposisi bek kanan ini terlibat dalam 40 pertandingan, 33 di MLS.
Berita Barcelona Lainnya:
Xavi Puji Dominasi Barcelona Usai Pastikan Juara Paruh Musim
Hasil Real Betis vs Barcelona: Menang 2-1, Blaugrana Tinggalkan Real Madrid 8 Poin