- Kondisi internal tim PSS Sleman mengalami perubahan drastis sejak kursi pelatih diberikan kepada Seto Nurdiyantoro.
- Menurut kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto, Seto Nurdiyantoro mampu menciptakan kekeluargaan di internal tim.
- Bagus Nirwanto mengakui, kesatuan yang dibangun Seto Nurdiyantoro sanggup membawa PSS menjadi lebih kompak dan solid.
SKOR.id – Setelah kemudi pelatih berada di tangan Seto Nurdiyantoro, kondisi internal tim PSS Sleman mengalami perubahan signifikan dibandingkan musim lalu.
Setidaknya, hal itu yang dirasakan kapten tim PSS Sleman, Bagus Nirwanto, yang mengakui kondisi kekeluargaan tim memang cukup erat saat diasuh Seto Nurdiyantoro.
Salah satu cara pelatih asal Sleman itu untuk membangun kondusivitas tim berjuluk Elang Jawa ialah dengan menciptakan kekompakan di luar lapangan.
"Perbedaannya musim lalu dengan musim sekarang yang dilatih Coach Seto, salah satunya ialah kekeluargaannya cukup rekat ketika di luar lapangan," uaj Bagus, Minggu (26/6/2022).
Musim lalu, kondisi internal tim PSS Sleman memang terhitung kurang kondusif. Relasi antara manajemen dengan pihak suporter juga sempat meruncing.
Bahkan, staf pelatih juga sempat mengalami perombakan. Dari awalnya diasuh Dejan Antonic, Elang Jawa lalu mempercayakan nakhoda tim kepada I Putu Gede.
Secara hasil, PSS memang kurang impresif. Mereka sempat berada dalam bayang-bayang degradasi dan harus berjuang hingga laga terakhir di Liga 1 2021-2022.
Menurut Bagus, kondisi musim ini sudah jauh berbeda. Hubungan antara pemain dan pelatih menjadi lebur dan memberikan efek positif terhadap chemistry seluruh tim.
Pemain yang akrab disapa Munyeng itu mengakui, hal tersebut yang membuat PSS jadi lebih solid meski banyak diperkuat nama-nama baru karena perombakan di awal musim.
"Kami lebih sering berkumpul dan ngobrol-ngobrol bareng. Jadi, hal ini bisa menambah chemistry antara semua pemain," ujar Bagus.
"Jadi, kami semakin kompak, baik saat di dalam maupun luar lapangan, sehingga tim ini bisa semakin solid," ia melanjutkan, di konferensi pers sebelum laga.
Saat ini, PSS akan menghadapi pertandingan penentu lawan Dewa United FC pada matchday pamungkas Grup A Piala Presiden 2022.
Menurut jadwal, pertandingan PSS vs Dewa United akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Senin (27/6/2022) pukul 16.00 WIB.
Bentrokan ini akan menjadi momen penentuan bagi kedua tim, sebab mereka masih sama-sama berpeluang untuk lolos ke fase berikutnya.
Saat ini, hanya ada satu tiket ke perepat final yang tersisa dari Grup A, karena satu tempat lain sudah dipastikan menjadi milik PSIS Semarang.
Pemenang laga PSS vs Dewa United memiliki kans besar untuk mengamankan posisi runner-up klasemen akhir Grup A Piala Presiden 2022.
Baca Juga Berita Piala Presiden 2022 Lainnya:
Piala Presiden 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Persib Berpeluang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia dan Filipina di 8 Besar Piala Presiden 2022
PSIS Semarang Belum Terkalahkan di Piala Presiden 2022, Yoyok Sukawi Girang