- Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, melontarkan optimismenya jelang musim 2021-2022.
- Marco Reus yakin bahwa Borussia Dortmund menjuarai Liga Jerman musim depan.
- Die Borussen terakhir merengkuh trofi Bundesliga adalah pada musim 2011-2012 lalu.
SKOR.id - Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, mengungkapkan optimismenya menjelang musim baru 2021-2022.
Marco Reus meyakini bahwa Borussia Dortmund mampu menyabet gelar Liga Jerman musim depan.
Dortmund terakhir kali angkat trofi di ajang Bundesliga adalah pada musim 2011-2012 silam.
Setelah musim tersebut kompetisi Liga Jerman selalu didominasi oleh sang rival, Bayern Munchen.
Selain Liga Jerman, Reus juga percaya bahwa timnya mampu menjuarai DFB-Pokal serta tampil apik di Liga Champions.
"Kami punya skuad untuk menjuarai Liga Jerman, memenangi piala (DFB-Pokal), dan bersaing di Liga Champions," ujarnya.
"Banyak yang harus disatukan, tetapi kami punya potensinya. Kami harus menunjukkan sepanjang musim dan tentu saja perlu keberuntungan juga," imbuh Reus.
Marco Reus pun memberikan respons positif terkait pelatih anyar Dortmund, Marco Rose, yang sebelumnya merupakan pelatih Borussia Monchengladbach.
"Senang bekerja sama dengan Rose dan timnya. Kami berharap bisa segera menunjukkan apa yang ia ajarkan di lapangan," kata Marco Reus.
"Kami dalam kondisi yang baik karena latihan kami sangat bagus. Beginilah seharusnya pramusim, melelahkan. Kami belajar banyak hal baru."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tottenham Hotspur Resmi Datangkan Bryan Gil dari Sevilla https://t.co/ZmciYZK0LR— SKOR.id (@skorindonesia) July 26, 2021
Berita Borussia Dortmund Lainnya:
VIDEO: Borussia Dortmund Rilis Jersi Tandang Musim 2021-2022