- Stadion Saitama 2002 diyakini memberikan keberuntungan bagi timnas Jepang.
- Tim Samurai Biru berharap bisa tampil di stadion ini dalam tiga laga kandang kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti.
- Di stadion ini pula, Urawa Red berhasil memaksimalkan laga kandang mereka pada J1 League 2021 ini.
SKOR.id - Meraih kemenangan atas Australia dengan cara yang cukup dramatis tidak hanya memberikan harapan bagi Jepang untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.
Kemenangan tersebut juga menyisakan "kisah" keberuntungan Stadion Saitama bagi timnas Jepang.
Stadion Saitama yang nama resminya Saitama Stadium 2002, merupakan kandang klub Urawa Red Diamonds, yang bermain di Meiji Yasuda J1 League 2021 ini.
Pada Selasa 12 Oktober 2021 lalu, stadion ini menjadi saksi kemenangan dramatis timnas Jepang atas Australia.
Gol bunuh diri yang diciptakan pemain timnas Australia, Aziz Behich pada menit ke-85, membuat Tim Samurai Biru menang 2-1 dalam laga keempat kualifikasi Grup B Piala Dunia 2022 itu.
Kemenangan tersebut mengejutkan sekaligus merupakan pencapaian tersendiri karena Jepang yang di bawah asuhan Hajime Moriyasu mampu mengalahkan Australia yang sebelumnya tidak terkalahkan.
Namun, posisi timnas Jepang di grup belum aman. Mereka masih berada di luar tiga besar, di bawah Arab Saudi, Australia, dan Oman.
Karena itu, enam laga selanjutnya menjadi sangat penting bagi Tim Samurai Biru untuk mendapatkan tiket putaran final ke Qatar, tempat digelarnya Piala Dunia 2022.
Publik sepak bola Jepang percaya bahwa ada sesuatu di Stadion Saitama yang memberikan kekuatan bagi mereka untuk lolos.
Gol bunuh diri pemain Australia hanya salah satu dari "keberuntungan" yang diberikan Stadion Saitama ini.
Bukti lainnya adalah rapor dari laga-laga Jepang yang digelar di stadion yang merupakan kandang Urawa Reds ini.
Ya, sejauh ini dalam sejarah timnas Jepang tampil di kualifikasi Piala Dunia di Stadion Saitama, Tim Samurai Biru meraih 21 kemenangan, 3 imbang, dan 1 kali kalah.
Angka tersebut sudah cukup memperlihatkan bahwa Stadion Saitama memberikan kekuatan tersendiri bagi Samurai Biru.
Karena alasan itu pula, timnas Jepang berharap bisa memainkan laga selanjutnya di kualifikasi Piala Dunia 2022 di stadion ini.
Dari enam laga sisa, ada tiga pertandingan kandang. Tiga laga kandang itu dimulai pada 27 Januari 2022 nanti lawan Cina, lalu dilanjutkan dengan menghadapi Arab Saudi pada 1 Februari, dan terakhir pada 29 Maret 2022 lawan Vietnam.
Hanya, memang belum dapat ditentukan apakah tiga laga tersebut akan digelar di Stadion Saitama.
"Pemain, pelatih, dan saya sendiri sangat menginginkan semua laga kandang itu digelar di Stadion Saitama," kata Presiden JFA, Kozo Tajima, seperti yang diberitakan Sportz, Rabu (13/10/2021).
"Namun, stadion ini sudah direncanakan akan melakukan renovasi, termasuk pergantian rumput. Tapi, saya akan mencoba mengupayakannya," kata Kozo Tajima lagi.
Rencananya, Stadion Saitama memang dilakukan perawatan secara menyeluruh mulai Desember 2021 ini.
Ini sudah direncanakan karena kompetisi J1 League 2021 telah berakhir pada Desember nanti dan tidak ada lagi pertandingan bagi Urawa Reds karena kompetisi telah selesai.
Rapor Urawa Reds di Stadion Saitama
Stadion Saitama tidak hanya memberikan keberuntungan bagi timnas Jepang, melainkan juga bagi "pemiliknya" yaitu Urawa Red Diamond.
Dalam 15 laga kandang dalam ajang Meiji Yasuda J1 League 2021, Urawa Reds meraih 10 kemenangan, 3 kali imbang, dan hanya dua kali kalah di Stadion Saitama 2022.
Faktor kandang ini pula yang membuat tim asuhan Ricardo Rodriguez sejauh ini berhasil berada di posisi kelima klasemen sementara Meiji Yasuda J1 League 2021.
Sejak kalah dari Shonan Belmare pada 20 Juni 2021 lalu, Urawa Reds tidak pernah lagi terkalahkan dalam empat laga kandang mereka di J1 League 2021.
Mereka mengalahkan Avispa Fukuoka 2-0, Sagan Tosu 2-1, Sanfrecce Hiroshima 1-0, Cerezo Osaka 2-0.
Selanjutnya, Urawa Reds akan kembali berharap tuah dari Stadion Saitama ketika tampil dalam dua kali beruntun di kandang yaitu menjamu Gamba Osaka pada 16 Oktober 2021 dan Kashiwa Reysol pada 22 Oktober 2021.
3 Alasan Antonio Rudiger Layak Didatangkan Real Madrid https://t.co/G50wkAunnn— SKOR.id (@skorindonesia) October 14, 2021
Berita J1 League lainnya:
Eks Rekan Setim Dida dan Alex Telles Jadi Pemain Paling Agresif di J1 League Saat Ini
Derbi Thailand di J1 League: Harusnya Tersaji Akhir Pekan Ini