SKOR.id - Malut United berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh pada leg kedua perebutan peringkat ketiga Liga 2 2023-2024, Sabtu (9/3/2024) sore.
Bertempat di Stadion Madya, Jakarta, tim berjuluk Naga Gamalama itu sejatinya sempat tertinggal dua kali dalam laga yang berlangsung hingga babak tambahan.
Laskar Rencong, julukan Persiraja, mampu memimpin dua kali berkat gol penalti Zikri Ferdiansyah (menit ke-32) dan sundulan Ramadhan (91').
Sedangkan gol balasan Malut United dicetak Frets Butuan (45+7'), Dave Mustaine (103'), dan penentu kemenangan duel jadi 3-2 dari Jose Wilkson (115').
Hasil ini membuat mereka menang agregat 3-2 dan keluar sebagai tim peringkat ketiga Liga 2 2023-2024, sekaligus meraih tiket terakhir promosi ke Liga 1.
Pasalnya pada pertandingan leg pertama di Stadion Langsa, Aceh, 5 Maret 2024, Persiraja gagal meraih kemenangan atau laga berakhir imbang 0-0.
Jalannya Pertandingan
Penampilan agresif langsung ditampilkan Persiaja sejak babak pertama dimulai, namun tidak kunjung mendapatkan hasil manis.
Malah Malut United yang bisa menebar ancaman setelah mampu keluar dari tekanan, via Bagus Nirwanto dan Wawan Hendrawan.
Memasuki pertengahan babak, saling balas serangan terjadi. Laskar Rencong sempat menebar teror melalui aksi Andik Vermansah.
Tim tamu mendapat penalti pada menit ke-30 setelah Muhamane Toure dilanggar Muhammad Rio, yang bisa dimaksimalkan Zikri Ferdiansyah sebagai eksekutor.
Naga Gamalama mendapatkan peluang emas pada menit ke-35, tetapi tidak bisa dimaksimalkan oleh Wawan Febrianto.
Hari Nur Yulianto sempat mengancam yang bisa digagalkan Muhammad Fahri saat saling balas serangan. Penalti kemudian didapat tim tuan rumah saat injury time.
Wawan dijatuhkan pada momen serangan balik. Frets Butuan yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan babak pertama usai 1-1.
Babak Kedua
Malut United langsung tampil menekan sejak pertandingan dilanjut pada paruh kedua. Gelombang serangan terus membahayakan tamunya.
Jose Wilkson punya peluang emas pada menit ke-55 setelah ada kesalahan di pertahanan Persiraja, namun bisa digagalkan Muhammad Fahri.
Laskar Rencong perlahan bisa keluar dari tekanan, tetapi malah terancam lewat serangan cepat lawannya, salah satunya dari Frets Butuan.
Naga Gamalama bisa mendominasi penguasaan bola dan terus mengepung tamunya, meski upayanya masih terus mengalami kebuntuan.
Muhammad Fahri tampil gemilang dalam mengamankan gawangnya dengan melakukan berbagai penyelamatan. Timnya mengandalakan serangan balik.
Gempuran terus dilakukan Maluku United dan sesekali Persiraja melancarkan serangan, tapi tak kunjung ada gol dan duel harus dilanjut ke babak tambahan.
Babak Tambahan
Persiraja langsung tancap gas saat memasuki babak pertama tambahan waktu. Gol diciptakan melalui sundulan Ramadhan sesaat setelah laga dilanjut.
Tekanan sempat bisa terus dilakukan, namun Naga Gamalama bisa mengubah situasi, berbalik bisa terus melancarkan serangan demi serangan.
Malut United akhirnya bisa kembali menyamakan skor pada menit ke-103 melalui tembakan Dave Mustaine dari luar kotak penalti.
Setelahnya saling balas serangan terjadi. Laskar Rencong harus bermain dengan 10 pemain sebab Defri Rizki mendapat kartu kuning kedua di menit ke-105.
Unggul jumlah pemain membuat Naga Gamalama langsung tampil mengepung pertahanan tamunya sejak babak kedua tambahan waktu dimulai.
Upaya gelombang serangan yang dilancarkan akhirnya berbuah hasil manis. Gol dicetak Jose Wilkson melalui sundulan pada menit ke-115.
Persiraja sempat hendak bermain lebih keluar, namun kesulitan karena tekanan yang terus diberikan tim tuan rumah. Laga pun selesai dengan skor 3-2.
Susunan Pemain Utama
Malut United: Ray Redondo; Bagus Nirwanto, Muhammad Rio, Jeong Homin, Aditya Putra Dewa, Finky Pasamba, Pramoedya Putra, Alwi Slamat, Wawan Febrianto, Frets Butuan, Hari Nur Yulianto;
Pelatih: Imran Nahumarury
Persiraja Banda Aceh: Muhammad Fahri; Yusri Yasvani, Muhammad Revan, Zikri Ferdiansyah, Agus Suhendra, Adam Maulana, Rizky Yusuf, Muammar Khadafi, Andik Vermansah, Al Muzanni, Muhamane Toure;
Pelatih: Achmad Zulkifli