- Legenda Arsenal, Ian Wright, ingin mantan timnya pertahankan minat pada pemain Olympique Lyon, Houssem Aouar.
- Arsenal gagal mendapatkan Houssem Aouar pada musim panas 2020.
- Menurut Wright, lini tengah Arsenal masih belum cukup meski kedatangan Thomas Partey.
SKOR.id - Legenda Arsenal, Ian Wright, desak mantan klubnya untuk mendatangkan Houssem Aouar dari Lyon pada bursa transfer Januari.
Houssem Aouar memilih untuk tinggal di Lyon pada bursa transfer musim panas 2020.
Arsenal gagal mendapatkan Aouar karena tak kunjung mencapai harga yang tepat untuk pemain Prancis tersebut.
Hal ini membuat Arsenal mengalihkan dana mereka untuk menyanggupi klausul rilis gelandang Thomas Partey dari Atletico Madrid.
The Gunners akan bersaing dengan Juventus yang kabarnya juga tertarik dengan Aouar pada Januari mendatang.
Kekalahan dari Leicester City, membuat Ian Wright cukup yakin apabila lini tengah Arsenal masih belum kuat meski sudah mendatangkan Thomas Partey.
"Mereka masih membutuhkan pemain, dia (Partey) bukan yang utama dan itulah mengapa mereka juga memilih Houssem Aouar," kata Wright.
"Saya berharap mereka masih bisa mendapatkannya di tahap tertentu tetapi Partey menjadi peningkatan besar yang dimiliki Arsenal."
Arsenal kini menempati urutan ke-10 Liga Inggris dengan mengumpulkan sembilan poin dari enam pertandingan yang dilakoni.
Selanjutnya, tim asuhan Mikel Arteta akan menghadapi Dundalk di babak penyisihan grup Liga Europa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Pierre-Emerick Aubameyang Alami Paceklik Gol Terburuk di Arsenal https://t.co/OchGWAQ78K— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 26, 2020
Berita Arsenal lainnya:
Mengapa Kemenangan Leicester City atas Arsenal Disebut ''Kemenangan Bersejarah''
Klasemen Liga Inggris: Everton Tetap di Puncak meski Kalah, Arsenal Merosot