- Jan Olde Riekerink datang dan manajemen Dewa United mengaransi aman staf kepelatihan klub ini.
- Pelatih asal Belanda ini didatangkan Dewa United FC untuk menjadi suksesor Nil Maizar.
- Berstatus pelatih debutan di Liga 1, Jan Olde Riekerink antusias menyambut pekerjaan yang tak ringan ini.
SKOR.id - Jan Olde Riekerink resmi diperkenalkan Dewa United FC sebagai pelatih kepala anyar pada Selasa (10/1/2023) siang.
Namun, Jan Olde Riekerink sudah bekerja selama sekitar sepekan menangani Rangga Muslim dan kolega.
Tugas mantan pelatih Galatasaray ini tak muda bersama klub promosi Liga 1 2022-2023.
Sebab, Dewa United terpuruk di zona merah klasemen sementara Liga 1 musim ini.
CEO Dewa United, Ardian Satya Negara buka suara soal target dan semua terkait Jan Olde Riekerink, termasuk durasi kontrak sang pelatih.
"Soal durasi kontrak? Kami rahasikan. Pokoknya, kontrak coach Jan berstatus long term," katanya dalam sesi jumpa pers.
Namun, Ardian mengungkapkan soal target jangka pendek dan panjang untuk Jan Olde Riekerink
"Untuk target jangka pendek, tentu membawa kami keluar dari zona merah," tutur Ardian tegas.
"Sedangkan untuk ke depan, kami membangun akademi dan peran Jan Olde Riekerink jadi salah satu yang dibutuhkan klub ini."
Soal staf kepelatihan, Dewa United FC mempertahankan komposisi pelatih lokal. Meski Jan Olde Riekerink datang, posisi mereka tak diganti nama baru.
"Hari ini, kami sudah announce untuk asisten pelatih rekomendasi dari coach Jan," tutur Ardian.
"Untuk sementara ini, komposisi tim kepelatihan tak berubah. Asisten pelatih baru ini jadi atasan staf lama yang sudah ada."
Sedangkan Jan Olde Riekerink mengakui, dia senang dengan dua pesan penting pemilik Dewa United.
Jerry Hermawan Lo sudah bersua dengan Jan Olde Riekerink dan filosofi Dewa United dijabarkan ke sang pelatih dari bos besar klub ini.
"Ada dua pesan dari Pak Jerry, Dewa United memegang teguh dua hal yaitu keluarga dan kepercayaan," tuturnya.
"Itu saya akui sebagai hal besar yang akan membuat kami akan bersama berjuang untuk klub ini," ujar Jan Olde Riekerink.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2022-2023 Lengkap
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap