- Paulo Dybala mendapat cedera lutut saat Juventus menjamu Sassuolo.
- Penyerang asal Argentina itu harus absen hingga 20 hari.
- Paulo Dybala tak bisa bermain melawan Inter Milan dan Napoli di Supercoppa Italiana.
SKOR.id - Juventus akhirnya merilis kondisi terkini Paulo Dybala. Sang penyerang diharapkan menepi hingga 20 hari karena cedera lutut.
Striker asal Argentina ini mendapat masalah lutut saat menghadapi Sassuolo, Senin (11/1) dini hari WIB. Pelatih Andrea Pirlo bahkan harus menarik keluar Dybala untuk digantikan Dejan Kulusevski.
Juventus langsung memeriksa kondisi Paulo Dybala dan hasilnya penyerang 27 tahun ini mengalami cedera pada lutut kirinya.
"Hasil pemeriksaan pagi ini menyoroti adanya luka pada ligamen collateral di lutut kirinya," demikian bunyi pernyataan Juventus.
"Si pemain diharapkan absen selama 15 sampai 20 hari."
Kabar ini menjadi pukulan telak bagi Andrea Pirlo. Pasalnya, pelatih asli Italia ini tak bisa memakai jasa Paulo Dybala dalam laga krusial Liga Italia melawan Inter Milan pada laga bertajuk Derby d'Italia di Giuseppe Meazza serta pertandingan final Supercoppa Italiana kontra Napoli pada 20 Januari.
Selain Paulo Dybala, pemain muda Weston McKennie dan Federico Chiesa juga menjadi korbang kemenangan Juventus atas Sassuolo, meski kondisi fisik keduanya tidak seburuk yang dikhawatirkan.
"Hasil pemeriksaan mereka tidak menunjukkan adanya luka dan kondisi mereka akan dinilai setiap hari."
Menurut Sky Sport Italia, Federico Chiesa dan Weston McKennie akan diistirahatkan melawan Genoa di Coppa Italia, Kamis (14/1) dini hari WIB, akan tetapi Juventus berharap mereka kembali tersedia versus Inter Milan akhir pekan ini.
Juventus merangkai tiga kemenangan tanpa putus di Seri A sejak tahun ini dan berada di posisi empat, mengantungi 33 poin tertinggal tujuh angka dari AC Milan di pucuk klasemen.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sudah Punya 2 Bintang , Transfer Lionel Messi ke PSG Diragukan Bisa Terwujud https://t.co/7KKyGCnJ8E— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 11, 2021
Berita Juventus Lainnya
Kondisi Paulo Dybala dan Weston McKennie Bikin Andrea Pirlo Khawatir
Pirlo: Juventus Butuh Dybala, Dybala Butuh Juventus