- Eks pemain Juventus, Angelo Di Livio, sarankan agar Paulo Dybala tidak dijual.
- Di Livio menyebut Paulo Dybala sebagai pemain penting di masa depan Juventus.
- Meski punya Cristiano Ronaldo, Di Livio tidak yakin dengan masa depan sang bintang di Juventus.
SKOR.id - Mantan pemain Juventus, Angelo Di Livio, menyarankan agar Paulo Dybala tidak dijual.
Paulo Dybala menjadi andalan bagi Juventus sejak didatangkan dari Palermo pada musim 2015-2016.
Akan tetapi, Dybala kini hanya memiliki sisa masa tinggal di Juventus hingga Juni 2022.
Bianconeri berpotensi menjual Dybala pada musim panas ini jika tidak memperpanjang kontrak. Pasalnya, Juventus tidak ingin kehilangan pemain Argentina tersebut secara gratis.
Di Livio menilai Dybala tidak seharusnya dilepas dari Turin. Itu karena sang penyerang bakal menjadi pemain kunci Juventus di masa depan.
"Anda tidak bisa menjual pemain seperti Dybala," ujar mantan gelandang Juventus era 1990-an itu.
"Menurut saya, dia adalah pemain kunci di masa depan Juventus."
Juventus juga memiliki pemain andalan lain, seperti Cristiano Ronaldo. Meski selalu tampil mengesankan, Di Livio tidak yakin Ronaldo akan masa depan Ronaldo.
"Karena Ronaldo adalah bukan seseorang yang abadi, meski dia selalu tampil mengejutkan kami. Di masa depan Juventus, saya melihat Dybala."
Paulo Dybala telah memainkan 17 laga di musim ini bersama Juventus karena mengalami cedera. Dirinya telah mengoleksi empat gol dan dua assist.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Yokohama FC resmi memecat pelatih mereka, Takahiro Shimotaira, usai hasil buruk pada awal musim ini.
https://t.co/JgIv3qQ62R— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 9, 2021
Berita Juventus lainnya: