SKOR.id -Situasi antara Dusan Vlahovic dengan Juventus tampaknya kurang baik. Pemain Serbia itu terus mengalami kesulitan untuk mendapatkan performa terbaiknya.
Penyerang berusia 23 tahun itu hanya mencatatkan empat gol di semua kompetisi sejak awal 2022-2023, dan hanya dua di antaranya yang tercipta di Serie A.
Ini jelas tidak seperti yang diharapkan oleh Juventus karena mereka sudah mengeluarkan 80 juta euro (sekitar Rp1,2 triliun) untuk mengamankan jasanya dari ACF Fiorentina 18 bulan lalu.
Namun, menurut Calciomercato, rendahnya performa mencetak gol Dusan Vlahovic tidak menghalangi sejumlah klub Liga Inggris untuk tertarik merekrutnya jika ada peluang di jendela transfer mendatang.
Laporan mengklaim bahwa Arsenal FC dan Chelsea FC masih tertarik pada Dusan Vlahovic.
Dua klub top Inggris tersebut sudah meminati Dusan Vlahovic sejak dia masih bermain di Fiorentina.
Arsenal khususnya akan tertarik untuk membawanya ke London Utara.
Apalagi mereka saat ini sedang mencari striker lain untuk menambah barisan mereka guna mendukung Gabriel Jesus dan Eddie Nketiah.
Namun, menurut laporan di Italia, tidak ada yang bersedia menawarkan Juventus 80 juta euro seperti mereka bayarkan ke Fiorentina kurang dari dua tahun lalu.
Dan I Bianconeri tidak bersedia untuk menurunkan harga yang diminta jauh lebih rendah dari itu karena takut membuat kerugian yang signifikan atas investasi mereka.
Calciomercato percaya bahwa masa depan Dusan Vlahovic bergantung pada penampilannya di tahap akhir musim 2022-2023.
Selain Chelsea dan Arsenal, FC Bayern Munchen juga bisa menjadi pesaing untuk mendapatkan Dusan Vlahovic.
Menurut laporan dari Tutto Mercato Web, agen striker Dusan Vlahovic telah menawarkan sang penyerang ke Bayern Munchen, setelah menyodorinya ke Arsenal.
Menariknya, laporan tersebut menyatakan bahwa Juventus dapat memutar pendapatan yang diperoleh dari penjualan Dusan Vlahovic untuk merekrut striker Atalanta Rasmus Hojlund, yang juga dikaitkan dengan Bayern Munchen.
Berbeda dengan Calciomercato, Tutto Mercato Web menyebut Dusan Vlahovic dapat tersedia dengan harga 70 juta euro.
Yang jelas, jika nantinya dia mampu memberikan kontribusi yang signifikan sebelum akhir musim, Dusan Vlahovic bisa melanjutkan kembali kariernya di Juventus dan menyiapkan kampanye 2023-2024.
Atau jika tidak, dia mungkin akan menggoda klub asing untuk membayar Juventus sesuai harga yang dibanderol I Bianconeri.