- Liverpool belum juga menemukan pengganti Georginio Wijnaldum.
- Jurgen Klopp mempercayakan pemain di skuad untuk mengisi tempat yang ditinggal Wijnaldum.
- Sang pelatih juga bakal memasukkan pemain muda Harvey Elliott dalam rencananya musim ini.
SKOR.id - Jurgen Klopp menegaskan cukup puas dengan opsi gelandang yang dimilikinya saat ini meski Liverpool kehilangan Georginio Wijnaldum di bursa transfer musim panas.
The Reds belum mendatangkan pengganti pemain asal Belanda tersebut, yang bergabung dengan Paris Saint-Germain secara gratis bulan lalu.
Rumor yang mengaitkan the Reds pada Saul Niguez, Renato Sanches, dan Youri Tielemans dibantah oleh sumber klub.
“Beri tahu saya, jika Anda akan merekerut seorang gelandang, katakan kepada saya namanya?" kata Jurgen Klopp, dalam jumpa pers jelang laga pertama lawan Norwich City yang akan digelar akhir pekan ini.
"Kami dapat mengandalkan gelandang kami dan Anda mengatakan kepada saya bahwa kami perlu pengganti Gini,” ujar Klopp lagi.
Jurgen Klopp menegaskan bakal mempercayakan pemain yang ada di skuad Liverpool untuk mengisi tempat yang ditinggalkan Wijnaldum.
“Hendo [Jordan Henderson] dan Thiago terlbat di pramusim hanya sepekan, kami memainkan beberapa pertandingan dengan [James] Milner, Naby Keita, dan Harvey Elliot," dia menambahkan.
"Kami punya gelandang lain yang bermain seperti itu, Alex Oxlade-Chamberlain, Fabinho, Curtis Jones. Curtis adalah pemain yang bisa dan akan membuat langkah berikutnya dan merupakan bakat luar biasa.”
Jurgen Klopp juga memberikan rencananya untuk masa depan Harvey Elliott, pemain berusia 18 tahun yang memberikan kesan positif selama pramusim.
Elliott menghabiskan tahun lalu sebagai pinjaman di Blackburn, namun akan menjadi bagian skuad di tim utama Liverpool untuk musim baru ini.
“Itulah rencananya. Ia unjuk gigi dengan cara yang luar biasa. Ia baru berusia 18 tahun, tapi kami tidak memperlakukannya seperti pria 18 tahun di sesi latihan atau di lapangan!”
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Debut dan Langsung Ketemu Messi, Ismael Gharbi Jadi Bocah Paling Beruntung di PSG https://t.co/QDJ9WCj2st— SKOR.id (@skorindonesia) August 13, 2021
Berita Liverpool lainnya