- Bintang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, santer dikaitkan dengan rumor transfer ke Liverpool.
- Pemain internasional Inggris ini memiliki banderol 100 juta pounds.
- Pelatih the Reds, Jurgen Klopp, menilai Sancho akan cocok memakai jersi merah.
SKOR.id - Jurgen Klopp menepis kemungkinan transfer Jadon Sancho di musim panas. Namun, sang manajer mengaku bintang Inggris itu akan terlihat bagus memaka jersi Liverpool.
The Reds disebut menaruh minat kepada bintang Borussia Dortmund tersebut, yang juga diincar oleh Manchester United dan Chelsea.
Penampilan ciamik Sancho bersama klub Liga Jerman membuat harganya meroket. Eks pemain Manchester City ini dibanderol hingga 100 juta pounds oleh klub pemilik.
Namun, the Reds sepertinya keberatan dengan harga yang dipatok Dortmund. Klub Merseyside sebelumnya telah menolak kesempatan mengakuisisi striker RB Leipzig, Timo Werner, karena kekhawatiran terhadap masalah finansial akibat krisis virus corona.
Bukan tidak mungkin, Si Merah tak akan melakukan banyak aktivitas di bursa transfer musim panas.
"Jersi merah akan terlihat sangat bagus untuk Jadon. Tapi saya tak berpikir transfer ini akan terjadi musim panas ini," tehas Klopp kepada Bild.
"Ia pemain yang sangat menarik. Jika ia pindah ke Liverpool, saya akan sangat terkejut."
Liverpool mengalami peningkatan signifkan sejak kehadiran Klopp di Anfield sejak Oktober 2015 sukses.
Jordan Henderson dkk berhasil menyabet gelar Liga Champions, Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antarklub. Terakhir, Si Merah mengukuhkan diri sebagai kampiun Liga Inggris untuk pertama kalinya setelah puasa 30 tahun.
Meski begitu, Klopp enggan mendapat label pelatih terbaik dunia. Pria asal Jerman tersebut menegaskan, Pep Guardiola tetap berada di posisi teratas terkait hal itu.
"Saya tak bisa melakukan apa pun dengan gelar 'Pelatih terbaik dunia'. Tapi saya tahu bahwa, bersama dengan seluruh tim kepelatihan, kami adalah para pelatih yang sangat bagus," imbuh eks pembesut Mainz ini.
"Tapi saya pikir Pep Guardiola adalah pelatih terbaik dunia."
Liverpool resmi menyabet gelar Liga Inggris dengan menyisakan tujuh pertandingan, Kamis (25/6/2020), setelah Manchester City gagal membekuk Chelsea di Stamford Bridge.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Asprov PSSI Sumsel Terharu Gelora Jakabaring Jadi Venue Piala Dunia U-20 2021https://t.co/ZjsInQrg0E— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 27, 2020
Berita Liverpool Lainnya:
Baca Juga: Rasa Lapar Takumi Minamino untuk Jadi Kontributor Utama Gelar Liverpool
Baca Juga: 5 Resep Juara Liverpool Versi Rahma Azhari