- Manchester City menang banding atas Court of Arbitration for Sport (CAS) pada Senin (13/6/2020).
- Jurgen Klopp turut memberikan komentarnya tentang kemenangan The Citizens tersebut.
- Pelatih asal Jerman itu mengklaim jika kemenangan City bukanlah kemenangan sepak bola secara keseluruhan.
SKOR.id - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, turut memberikan komentarnya terkait kemenangan Manchester City atas Court of Arbitration for Sport (CAS) alias Pengadilan Arbitrase Olahraga.
Menurut pelatih asal Jerman itu, kasus yang menimpa The Citizens bisa jadi pelajaran untuk klub-klub kaya lainnya.
Klopp sepakat jika aturan Financial Fair Play(FFP) terus diberlakukan agar klub yang dimiliki oleh kaya tak seenaknya melakukan apa yang mereka inginkan.
"FFP adalah ide yang bagus. Itu ada untuk melindungi tim dan kompetisi," kata Jurgen Klopp.
"Saya harap kita tetap berpegang pada sistem FFP ini. Jika klub dan negara terkaya dapat melakukan apa yang mereka inginkan dalam sepak bola maka itu menyulitkan," tambahnya.
Meski demikian, mantan pelatih Borussia Dortmund itu tak pernah menganggap kemenangan City atas CAS adalah kemenangan dunia sepak bola.
"Namun saya tidak menganggap itu adalah kemenangan sepak bola," tandasnya.
Wajar jika Klopp berkata demikian. Man City dibebaskan hanya karena CAS tidak memiliki bukti kuat untuk memperkuat sanksi UEFA untuk melarang The Citizens tampil di Liga Champions selama dua musim.
Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas, bahkan sempat mengkritik keputusan tersebut.
Mantan pengacara berusia 57 tahun itu juga mengklaim CAS tidak lagi layak untuk melayani perannya dalam memfasilitasi perselisihan sepak bola.
"Kami harus menilai kembali apakah CAS adalah badan yang tepat untuk mengajukan banding atas keputusan institusional dalam sepak bola," kata Tebas, Senin lalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester City lainnya:
Manchester City Ingin Perpanjang Kontrak Sergio Aguero Setahun Lagi
Raheem Sterling Berharap Gol-Golnya Berguna untuk Manchester City