SKOR.id - Jurgen Klopp bakal berbicara dengan Mohamed Salah terkait penalti yang gagal di laga Liverpool vs Arsenal.
Liverpool harus puas berbagi satu poin dengan Arsenal setelah bermain seri 2-2 dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (9/4/2023) malam WIB.
Bermain di hadapan publik Anfield, The Reds justru kebobolan lebih dulu pada menit kedelapan melalui Gabriel Martinelli.
Mereka semakin tertinggal setelah Gabriel Jesus ikut mencatatkan namanya di papan skor menit ke-28.
Babak pertama berakhir dengan skor 2-1 setelah Mohamed Salah muncul dengan gol menit ke-42.
Mo Salah sebenarnya mampu membawa Liverpool unggul andai eksekusi penaltinya pada menit ke-54.
Roberto Firmino menjadi pahlawan tim Merseyside berkat golnya tiga menit sebelum pertandingan berakhir.
Bagi Salah, ini kali kedua penaltinya gagal berbuah gol setelah kegagalan saat menghadapi Bournemouth 11 Maret lalu.
Jurgen Klopp yang diwawancarai setelah pertandingan mengatakan bahwa ia akan mengobrol empat mata dengan Salah soal penalti tersebut.
"Saya baru melihat penalti itu setelah pertandingan. Kerumunan itu bereaksi sehingga ketika Anda tidak melihat penalti itu, Anda bisa bereaksi dengan apa yang dilihat orang-orang, beberapa mengira bolanya masuk, tapi ternyata tidak," kata Klopp.
"Dia melewatkannya. Itu yang kedua dan saya menyadari 'Oh, Mo (Salah) tidak berselebrasi.' Dan setelah itu saya tahu bahwa bolanya tidak masuk. Itu yang akan kami bicarakan, tapi tidak di sini."
Sementara itu, Roy Keane sebagai pundit mengaku kesal dengan senyuman yang ditunjukkan Salah usai gagal penalti lawan Bournemouth.
Namun, dalam kegagalan kali ini tidak ada ekspresi senyum dari pemain asal Mesir tersebut.
"Apakah Anda tahu dia melewatkan penalti beberapa minggu lalu di Bournemouth dan saya benar-benar kesal, saya hampir menginjakkan kaki di televisi karena dia tersenyum lima menit setelah dia melewatkannya," kata Keane.
"Hari ini saya melihatnya (tersenyum) dan saya tidak merasakannya, dan jelas jika Anda tidak mencapai target, tidak mungkin mencetak gol, jadi saya tidak menyukainya, saya tidak tahu apa itu," sambungnya.
Tambahan satu poin tidak mengubah posisi Liverpool yang kini ada di tangga kedelapan klasemen dengan koleksi 44 poin dari 29 laga.