- Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, disebut masuk incaran Borussia Dortmund untuk menjadi pelatih permanen, menggantikan Lucien Favre.
- Nagelsmann, 33 tahun, membawa RB Leipzig ke semifinal Liga Champions musim lalu.
- RB Leipzig saat ini menempati peringkat dua klasemen sementara Bundesliga, dua poin di belakang Bayern Munchen.
SKOR.id - Julian Nagelsmann tak berniat berganti klub menyusul isu dirinya masuk bursa calon pelatih Borussia Dortmund.
Pelatih RB Leipzig itu diklaim sebagai salah satu pelatih muda paling menjanjikan di Eropa.
Nagelsmann berhasil membawa Leipzig menjadi paket kejutan di Liga Champions musim lalu, sebelum langkah mereka dihentikan Paris Saint-Germain di semifinal.
Nama Nagelsmann pun kini ramai disebut sebagai kandidat pelatih Dortmund mulai musim depan.
Die Borussens menunjuk Edin Terzic sebagai pelatih sementara menggantikan Lucien Favre, yang dipecat Desember tahun lalu.
Tapi Julian Nagelsmann memberi jawaban melegakan terkait rumor masa depannya. Menurut pelatih 33 tahun ini, siapa pun yang terasosiasi dengan Leipzig tak perlu khawatir berpisah dengannya.
"Tidak ada alasan untuk tegang perihal Dortmund. Situasi dengan Dortmund tetap sama seperti ketika saya sebagai pelatih Hoffenheim," tegas Nagelsmann.
"Saya nyaman dan saya memiliki target besar untuk diraih bersama Leipzig. Seperti yang saya katakan, tidak ada alasan bagi siapa pun di RB Leipzig untuk gugup terkait Dortmund."
RB Leipzig menempati peringkat dua klasemen Bundesliga, enam poin di atas Dortmund, yang berada di urutan empat, dan dua di belakang Bayern Munchen setelah melakoni 14 pertandingan.
Sementara, Direktur Olahraga Borussia Dortmund, Michael Zorc, turut dimintai keterangan mengenai rumor ketertarikan timnya terhadap Nagelsmann.
Zorc memberi pujian, tapi ia enggan membahas kemungkinan Nagelsmann mendarat di Signal Iduna Park.
"Terlepas dari usianya, Julian memiliki karier kepelatihan luar biasa. Bersama Hoffenheim, ia mampu bekerja dengan sangat baik, sekarang ia menjalani musim sensasional dengan Leipzig," tutur Zorc.
"Saya yakin dia adalah ahli sepak bola yang komplet. Ia selalu menerapkan inovasi dalam teknik kepelatihannya. Ia selalu mampu membuat timnya bekerja dengan baik."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kasus Positif Covid-19 Melonjak, Laga Aston Villa vs Liverpool Terancam Batal https://t.co/ZMEAvnOzHi— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 7, 2021
Berita Julian Nagelsmann Lainnya:
RB Leipzig vs Liverpool: Adu Jenius Julian Nagelsmann vs Jurgen Klopp
Nagelsmann: Manchester City Tersingkir Bukan karena Taktik Pep Guardiola