- Timnas U-16 Indonesia berhasil menjadi juara Piala AFF U-16 2022.
- Keberhasilan itu membuat pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, bangga dan terharu.
- Namun begitu, Bima Sakti tetap mengingatkan skuad asuhannya tetap rendah hati.
SKOR.id - Timnas U-16 Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022. Itu setelah, mereka menaklukkan Vietnam U-16, skor 1-0, pada laga final yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022) malam WIB.
Pertandingan berjalan ketat sejak menit awal. Timnas U-16 Indonesia baru bisa mencetak gol pada menit ke-45+2, lewat kaki Muhammad Kafiatur Rizky. Gol itu menutup babak pertama dengan skor 1-0 untuk keunggulan skuad Garuda Muda.
Pada babak kedua, Vietnam U-16 mencoba tampil lebih menekan. Namun Indonesia U-16 juga tetap memberikan ancaman-ancaman ke gawang Vietnam U-16. Tapi peluang yang ada dari kedua tim gagal berbuah gol. Skor 1-0, bertahan hingga babak kedua berakhir.
Setelah pertandingan, pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, tak bisa menutupi rasa gembiranya. Bahkan, ia sampai meneteskan air mata saking terharu dengan pencapaian skuad asuhannya pada ajang ini.
Kemenangan ini pun dipersembahkannya untuk istri, anak, dan orang tuanya yang selalu mendukung penuh kariernya selama ini. Begitu juga untuk bangsa Indonesia yang telah memberikan dukungan tanpa lelah bagi timnas U-16 Indonesia.
"Yang pasti kami bilang ke pemain, ini kesempatan yang tidak akan terulang lagi dalam karier kalian semua. Maka itu, semua bertekad untuk memberikan kado yang terindah untuk ulang tahun Indonesia," ucap Bima Sakti, yang mengungkapkan kata-kata motivasinya kepada skuad asuhannya jelang pertandingan final.
Di samping itu, ia tidak lupa untuk berterima kasih kepada para orang tua dan pelatih para pemain di sekolah sepak bola (SSB) maupun akademi.
"Karena mereka yang paling berjasa terhadap pemain, bukan saya. Saya hanya meneruskan saja," ujar Bima Sakti.
Lebih lanjut, mantan kapten timnas Indonesia itu pun mengingatkan M. Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan untuk tetap membumi.
"Harapannya kita tetap rendah hati enggak boleh sombong, karena setelah ini kami ada Kualifikasi Piala Asia U-17 dan kami akan persiapan untuk lebih baik lagi," ia menegaskan.
Sementara itu, sang pencetak gol kemenangan, Muhammad Kafiatur Rizky, juga tidak menutupi rasa bangganya atas prestasi ini.
"Alhamdulillah saya senang banget bisa cetak gol, dan itu saya persembahkan yang pertama untuk orang tua dan kedua untuk tim. Saya merinding, alhamdulillah banget," ucap Kafiatur.
Baca Juga Berita Timnas U-16 Indonesia Lainnya:
Hasil Final Piala AFF U-16 2022: Kalahkan Vietnam, Indonesia Juara
Daftar Juara Piala AFF U-16, Timnas U-16 Indonesia Koleksi Dua Gelar