- Jose Mourinho dengan santai menjawab kritik yang ditujukan kepadanya.
- Tottenham Hotspur tampil inkonsisten dengan menempati posisi enam klasemen Liga Inggris.
- Tapi The Special One masih berpeluang menyabet gelar Piala Liga.
SKOR.id - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, selalu punya cara tersendiri untuk membungkam kritik. Kali ini, ia melabeli dirinya sendiri sebagai "salah satu manajer paling penting di permainan".
Seperti diketahui, juru taktik asal Portugal ini kembali mendapat hujatan setelah Tottenham Hotspur mengalami kesulitan menunjukkan konsistensi di berbagai kompetisi musim ini.
The Lillywhites tercecer di urutan enam klasemen sementara, tiga poin di belakang zona Liga Champions yang diduduki Chelsea.
Kendati demikian tim asal London ini masih berpeluang menyabet gelar Piala Liga, di mana mereka akan melawan Manchester City di final bulan depan dan Mourinho membungkam kritik yang ditujukan kepadanya.
"Saya tak berpikir siapa pun akan mendiskusikan ilmu roket dengan orang-orang dari NASA, dengan semua orang di dunia," kata Mourinho saat ditanya bagaimana dirinya mengatasi kritik dalam acara virtual "Game with Mourinho".
"Mereka berpikir mereka bisa mendiskusikan sepak bola dengan salah satu manajer paling penting di permainan. Itulah keindahan sepak bola. Saya terbiasa dengan ini. Saya menghargai itu. Jadi tidak masalah bagi saya."
Jose Mourinho, yang sebelumnya bekerja dengan Bobby Robson dan Louis van Gaal di Barcelona, mulai populer saat melatih Porto. Ia membawa mereka juara liga bersama Piala UEFA dan Liga Champions.
Setelah itu the Special One merengkuh titel Liga Inggris, Piala FA dan Piala Liga selama dua kesempatan di Chelsea.
Kesuksesan Jose Mourinho berlanjut di Liga Italia. Ia memimpin Inter Milan merebut treble winners dengan menggondol Scudetto, Coppa Italia, dan Liga Champions pada 2010 silam.
Pelatih 58 tahun ini juga mengklaim titel Liga Spanyol di Real Madrid dan di Manchester United ia menyabet Piala Liga serta Liga Europa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Dampak Positif jika Cristiano Ronaldo Kembali ke Real Madrid https://t.co/NVOKvnffBn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 26, 2021
Berita Tottenham Hotspur Lainnya
VIDEO: Serge Gnabry saat Cetak Empat Gol ke Gawang Tottenham Hotspur
Siapkan Pengganti Hugo Lloris, Tottenham Bidik Trio Kiper Timnas Inggris